SUARA INDONESIA

Bentuk Koordapil dan Koorcam, SBW-Fahrur Rozi Siap Tempur di Pilkada Cilacap

Satria Galih Saputra - 18 September 2024 | 21:09 - Dibaca 1.79k kali
Politik Bentuk Koordapil dan Koorcam, SBW-Fahrur Rozi Siap Tempur di Pilkada Cilacap
Pengalungan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Calon Bupati Cilacap Setyo Budi Wibowo (SBW) kepada perwakilan Koordapil dan Koorcam saat kegiatan pengukuhan di Sekretariat Pemenangan SBW-FR. (Foto: istimewa)

SUARA INDONESIA, CILACAP - Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Cilacap yang diusung PDI Perjuangan Setyo Budi Wibowo (SBW) dan Fahrur Rozi (FR) melalui Tim Panca Setia Perkasa membentuk Tim Koordinator Daerah Pemilihan (Koordapil) dan Tim Koordinator Kecamatan (Koorcam). 

Diketahui, pembentukan Tim Koordapil dan Tim Koorcam tersebut, merupakan bagian dari strategi dalam rangka menggaet dukungan masyarakat menjelang Pilkada Cilacap 2024.

Dalam kesempatan itu, ratusan relawan SBW-Fahrur Rozi yang bertugas menjadi Koordapil dan Koorcam dilantik dan dikukuhkan pada Rabu (18/9/2024).

Adapun pelantikan dan pengukuhan yang berlangsung di Sekretariat Pemenangan SBW-FR di Desa Kuripan, Kecamatan Kesugihan, ditandai dengan pengalungan Kartu Tanda Anggota (KTA) oleh Calon Bupati Setyo Budi Wibowo (SBW) kepada perwakilan Koordapil dan Koorcam.

"Kebetulan yang hadir dari seluruh Dapil, perwakilan masing-masing desa, ada 269 desa, ditambah 15 kelurahan. Jadi total semuanya ada 284 orang," kata SBW.

"Kami berharap tim yang dikukuhkan hari ini menjadi tim yang solid dan menjadi mesin politik untuk pemenangan di tiap-tiap wilayah di Kabupaten Cilacap," lanjutnya.

Usai dikukuhkan, masing-masing Koordapil dan Koorcam ini nantinya berkewajiban untuk menggalang massa di masing-masing desa. "Tentunya untuk bersama-sama mendukung dan memenangkan pasangan SBW-Fahrur Rozi," ujar SBW.

"Dan sesuai arahan dari pusat, kita akan segera all out, terjun ke lapangan, bertemu dengan masyarakat dan sedulur-sedulur kabeh (saudara-saudara semua) yang ada di masing-masing wilayah di Kabupaten Cilacap," tandasnya. 

Mantan Letkol TNI ini optimis mendapat banyak dukungan dari masyarakat dan menang di Pilkada nanti. Terlebih dengan dibentuknya Koordapil dan Koorcam ini, SWB mengaku siap untuk bertempur bersama pasangannya Fahrur Rozi di Pilkada 27 November mendatang.

"Harus optimis dan harus yakin menang karena keyakinan adalah salah satu kunci keberhasilan yang paling utama," tegas SBW. 

"Tentunya dengan dibentuknya Koordapil dan Koorcam ini, ditambah support dari partai pengusung dan pendukung, ini menjadikan kami semakin bersemangat untuk bertempur meraih kemenangan di Pilkada," imbuhnya.

Lebih lanjut, dalam kesempatannya, SBW menekankan kepada seluruh tim untuk melaksanakan Pemilu damai. "Jangan ada yang gontok-gontokan, ciptakan Pemilu di Cilacap yang adem ayem dan tetap jaga kondusifitas," pintanya.

"Mari kita berdemokrasi dan berkompetisi secara baik. Semua adalah putra-putra terbaik Cilacap yang sekarang maju di Pilkada," pungkas SBW. 

Paslon dari latar belakang militer dan ulama ini diketahui diusung oleh PDI Perjuangan dan didukung oleh lima partai non parlemen diantaranya Partai Buruh, PBB, Partai Garuda, PKN, dan Partai Ummat. Keduanya pun telah resmi mendaftar ke KPU pada 30 Agustus 2024 kemarin. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV