SUARA INDONESIA

Waduk Jatiluhur Purwakarta, Oase di Tengah Kota dengan Segudang Aktivitas Rekreasi

Yuni Amalia - 18 September 2024 | 14:09 - Dibaca 982 kali
Wisata Waduk Jatiluhur Purwakarta, Oase di Tengah Kota dengan Segudang Aktivitas Rekreasi
Foto: Waduk Jatiluhur Purwakarta/(instagram/@hig.idn)

SUARA INDONESIA - Waduk Jatiluhur, yang terletak di Purwakarta, tidak hanya berfungsi sebagai waduk terbesar di Indonesia untuk keperluan irigasi, tetapi juga menjadi destinasi wisata yang menawarkan beragam aktivitas rekreasi.

Waduk ini memiliki panorama alam yang indah serta fasilitas lengkap yang cocok untuk liburan bersama keluarga.

Salah satu daya tarik utama Waduk Jatiluhur adalah aktivitas water sport yang menantang. Wisatawan dapat mencoba jet ski, banana boat, atau bahkan memancing di area waduk.

Selain itu, ada perahu wisata yang membawa pengunjung berkeliling waduk untuk menikmati pemandangan alam dari sudut yang berbeda.

Bagi yang ingin menghabiskan waktu lebih lama, terdapat area camping ground di sekitar waduk.

Pengunjung bisa merasakan pengalaman berkemah di alam terbuka dengan pemandangan waduk yang tenang.

Di sekitar waduk juga terdapat banyak warung yang menyajikan kuliner khas Purwakarta, seperti sate maranggi yang lezat.

Pastikan untuk datang pagi hari agar bisa menikmati seluruh aktivitas yang ditawarkan.

Jangan lupa membawa sunblock, topi, dan kacamata hitam untuk melindungi diri dari terik matahari, terutama saat melakukan aktivitas di atas air.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Yuni Amalia
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV