SUARA INDONESIA

Aa Gym: Jadi Dermawan Itu Butuh Latihan

Redaksi - 17 May 2022 | 19:05 - Dibaca 1.35k kali
Khazanah Aa Gym: Jadi Dermawan Itu Butuh Latihan
Aa Gym (Foto: Tangkapan Layar Kanal YouTube Aagym Official)
JEMBER- Dunia adalah tempat segala kefanaan, hidup. Yang bertumbuh akan patah, yang bernyawa akan mati. Begitu pula dengan harta kekayaan. Ia bisa datang juga hilang sesuai dengan kehendak Allah SWT.

Oleh karena itu, menurut Aa Gym tidak perlu berlebihan mencintai harta. Sehingga diri jauh lebih tenang dan terbebas dari kesombongan.

Aa Gym dalam ceramahnya juga menyebutkan, salah satu cara agar tidak mencintai harta dunia secara berlebihan adalah dengan merasa tidak memilikinya.

Selain menghindarkan dari sifat cinta dunia, hal itu juga akan membentuk diri sebagai pribadi yang lebih dermawan dan ringan tangan dalam memberi.

"Maka latihan untuk bisa menjadi seorang dermawan adalah latihan merasa tidak memiliki," ungkap Aa Gym dalam kanal YouTube Aagym Official.

Dengan tidak adanya rasa memiliki, seseorang akan lebih mudah mengeluarkan hartanya di jalan kebaikkan. Ia juga akan merasa gembira karena bisa membantu saudara-saudaranya yang membutuhkan. 

Mereka juga tidak merasa sempit, sebaliknya selalu berada dalam kelapangan. Sebagaimana yang disebutkan Rasulullah dalam hadisnya dan mereka termasuk orang-orang yang beramal penuh keikhlasan.

"Ciri keimanan itu adalah gembira dengan amal-amal yang kita lakukan. Kalau ciri keikhlasan nanti dia akan kuat dalam beramal, selain menikmati amal dia juga akan kuat dalam beramal, salah satu yang membuat kita bergembira itu adalah bersedekah," tandasnya. (Ree)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya