SUARA INDONESIA

BRI Liga 1: Persebaya Tumbang dari Persikabo 1973 Lewat Tendangan Penalti

Lukman Hadi - 25 July 2022 | 23:07 - Dibaca 1.89k kali
Olahraga BRI Liga 1: Persebaya Tumbang dari Persikabo 1973 Lewat Tendangan Penalti
Duel pemain Persebaya dan Persikabo 1973 di BRI Liga 1, Senin (25/7/2022).

SURABAYA - Persikabo 1973 sukses menumbangkan Persebaya Surabaya dengan skor 1-0, di pekan pertama lanjutan BRI Liga 1, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (25/7/2022) malam WIB.

Laskar Padjajaran-julukan Persikabo 1973 mengambil inisiatif menyerang pertahanan Persebaya di awal babak pertama.

Namun, dari berbagai serangan itu belum ada yang membuahkan hasil. Skuad Bajol Ijo-julukan Persebaya tak tinggal diam. Berkali-kali anak asuh Aji Santoso mampu menekan pertahan Persikabo 1973.

Peluang emas muncul dari kaki Pemain Bajol Ijo, Sho Yamamoto di menit ke-15. Sepakan kerasnya masih melebar tipis di samping gawang.

Begitu pula dua peluang dari penyerang asing Persebaya, Silvio Junior masih mampu ditahan kiper Persikabo 1973, Dicky Indrayana.

Sedangkan Persikabo mengancam melalui set piece. Sepakan bola mati Dimas Drajad hampir saja membobol gawang Bajol Ijo.

Meski kedua tim gencar saling menyerang, babak pertama ditutup dengan skor kacamata.

Laga yang berjalan sengit itu diakhiri dengan keunggulan tipis Persikabo 1973 melalui gol tunggal Gustavo Tocantins pada menit ke-53.

Persikabo 1973 mendapat keuntungan tendangan penalti saat babak kedua berlangsung 8 menit. Gustavo maju sebagai algojo tendangan 12 pas. 

Legiun asing asal Brazil itu pun berhasil merobek jala gawang Bajol Ijo-julukan Persebaya, yang dikawal Satria Tama.

Melihat timnya tertinggal, Alwi dkk mencoba keluar menyerang lebih agresif. Tapi tak satupun peluang yang mampu dihasilkan.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tipis 1-0 tetap bertahan dan keunggulan milik Persikabo.

Susunan pemain

Persikabo 1973 (4-3-3): Diky Indriyana (GK); Lucky Oktavianto, Syahrul Lasinari, Lucao Gama, Gilang Ginarsa; Roni Sugeng, Manahati Lestusen, Munadi; Gustavo Tocantins, Dimas Drajad, Tegar Sukamto.

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Susunan pemain.

Persebaya (4-3-3): Satria Tama (GK); Arief Catur, Rizky Ridho, Dandi Maulana, Koko Ari Araya; Alwi Slamar, Muhammad Hidayat, Higor Vidal; Sho Yamamoto, Silvio Pereira, Ahmad Nufiandani.

Pelatih: Aji Santoso.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya