SUARA INDONESIA

Cari Aman Naik Motor Saat Cuaca Panas bersama Honda

Redaksi - 14 October 2024 | 11:10 - Dibaca 329 kali
Otomotif Cari Aman Naik Motor Saat Cuaca Panas bersama Honda
Cari Aman Naik Motor Saat Cuaca Panas bersama Honda. (Foto: MPM Honda Jatim untuk Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SIDOARJO - Saat ini di beberapa daerah di Jawa Timur terasa kian panas dalam beberapa waktu terakhir. Bahkan, di beberapa wilayah seperti Surabaya, Sidoarjo suhu sempat mencapai 36-37 derajat celcius.

Kondisi itu tentu membuat aktivitas masyarakat terganggu, khususnya bagi para pengendara sepeda motor di jalan raya yang dapat mengganggu konsentrasi para pengendara motor.

“Berkendara dicuaca yang panas seperti saat ini akan membuat pengendara sepeda motor lebih mudah berkeringat sehingga jumlah cairan dalam tubuh akan berkurang," ujar Suhari, Marketing Communication and Development Division Head MPM Honda Jatim.

"Jika kekurangan cairan maka tubuh mudah lemas sehingga tidak fokus ketika berkendara dan dapat mengakibatkan dehidrasi. Agar berkendara dengan nyaman dan #cari_aman, pengendara sepeda motor harap melakukan persiapan sebelum berkendara," tandasnya.

Unuk itu, pengendara sepeda motor membutuhkan persiapan khusus agar tetap nyaman dan cari_aman selama berkendara di cuaca panas.

1. Gunakan Perlengkapan yang Tepat Supaya Terhidar dari Panas

Pilih pakaian yang ringan, longgar, dan berbahan menyerap keringat serta mekai helm full face atau memakai kacamata atau double Visor untuk menghindari debu. Gunakan perlengkapan lain untuk menunjang berkendara seperti sarung tangan hingga masker.

2. Minum Air yang Cukup

Pastikan untuk minum air yang cukup sebelum berkendara dan bawa air minum dalam botol agar bisa diminum saat berhenti.

3. Gunakan Sunblock

Lindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari dengan menggunakan sunblock, terutama pada bagian yang tidak tertutupi pakaian seperti tangan dan wajah.

4. Jaga Emosi di Jalan

Cuaca panas sering kali membuat emosi mudah terpancing, terutama saat terjebak kemacetan. Jaga ketenangan dan tetap fokus pada keselamatan berkendara. Hindari bersikap agresif di jalan dan berikan ruang bagi pengguna jalan lain untuk menjaga ketertiban lalu lintas. (Adv)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Satria Galih Saputra

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV