SUARA INDONESIA

Kabar Duka, Kader IPNU Jombang Meninggal Saat Hadiri 1 Abad NU

Gono Dwi Santoso - 07 February 2023 | 21:02 - Dibaca 2.16k kali
Peristiwa Kabar Duka, Kader IPNU Jombang Meninggal Saat Hadiri 1 Abad NU
Ucapan dukacita dari PAC IPNU dan IPPNU kecamatan Mojowarno kabupaten Jombang, Selasa (07/02/2023)

JOMBANG-  Berita duka saat peringatan hari satu abad Nahdlatul Ulama di Sidoarjo,Imam Suhrowardi, (22 )warga Dusun Mojogeneng Desa Gedangan Kecamatan Mojowarno Jombang dilaporkan meninggal usai menjalankan salat duhur, Selasa (07/02/2023).

Camat Mojowarno Supriyono membenarkan, korban adalah warga asli Mojowarno. ”Jadi memang benar, yang bersangkutan adalah warga Desa Gedangan Kecamatan Mojowarno meninggal saat menghadiri Harlah satu abad NU di Sidoarjo,’’ terangnya.

Dijelaskan, sebelum berangkat ke Sidoarjo korban diketahui sempat mengatakan tidak enak badan kepada saudaranya. Namun, korban tetap menghadiri Harlah NU Gelora Delta Sidoarjo.

 “Ya Imam (korban) berangkat dari rumahnya bersama Teguh , pada Selasa (6/2) sekitar pukul 20.10 WIB. Kemudian sampai di Sidoarjo sekitar pukul 22.10,’’ tambahnya. 

Meski merasa tak enak badan, korban akhirnya tetap menghadiri resepsi Harlah NU di Gelora Delta Sidoarjo. Ia tiba di lokasi sekitar pukul 04.00 dini hari.

 “Namun sekitar pukul 05.40 WIB karena tidak enak badan, saudaranya mengajak korban kembali pulang ke rumah keluarganya yang ada di Sidoarjo untuk istirahat,’’ paparnya.

Setelah istirahat, korban mengikuti salat duhur berjamaah di musala dekat tempat tinggal saudaranya sekitar pukul 11.30. 

”Namun pada rakaat terakhir, korban jatuh lemas dan akhirnya di bawa ke Klinik Umum dan Bersalin Bunda Desa Ketegan, Kecamatan Tanggulangin  Sidoarjo.

Di sana, korban dinyatakan meninggal pukul 12.30 dan jenasah tiba di rumah duka sekitar pukul 17.20 Wib dan dilanjutkan proses pemakaman oleh pihak keluarga," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Lukman Hadi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV