SUARA INDONESIA

Pasangan YesBro Komitmen Tingkatkan Produksi Pertanian, Perikanan dan Peternakan, Hingga Siapkan Strategi Basmi Hama

M Nur Ali Zulfikar - 04 December 2020 | 16:12 - Dibaca 2.85k kali
Politik Pasangan YesBro Komitmen Tingkatkan Produksi Pertanian, Perikanan dan Peternakan, Hingga Siapkan Strategi Basmi Hama
Cabup Yuhronur Efendi saat meninjau pasar ikan Lamongan

LAMONGAN - Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi - KH. Abdul Rouf (YesBro) komitmen tingkatkan produksi pertanian dan perikanan.

YesBro juga berkomitmen untuk mewujudkan produksi pertanian dan perikanan yang sehat serta ramah lingkungan, dengan menggunakan pupuk organik.

Cabup Yuhronur Efendi mengatakan, untuk menjaga keseimbangan alam, kami berkomitmen akan mengembangkan pertanian dan perikan Lamongan yang modern berbasis ramah lingkungan.

"Kami akan melakukan mekanisasi pertanian dan memberikan bantuan sarana produksi. Kami juga akan merevitalisasi jaringan irigasi pertanian dan menambah ketersediaan eskavator sampai ke desa-desa untuk mendukung irigasi pertanian agar terjamin selalu," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan 2011 - 2020 ini, Jum'at (4/12/2020), siang.

Untuk mendukung pelestarian lingkungan sehat, ujar Yuhronur, kami akan melakukan pengembangan dan pemberian bantuan untuk kelompok pembuat pupuk organik.

"Kami juga akan membuat pilot projek dan mendorong petani agar menggunakan pupuk organik. Pastinya akan kami terjunkan ahli pertanian untuk mendampingi," ujar CEO Persela Lamongan ini.

Bidang perikanan, pasangan YesBro akan membangun Pasar Ikan Modern yang dilengkapi dengan fasilitas Cold Storage atau tempat penyimpanan ikan canggih.

"Keberadaan pasar ikan modern dan wangi yang juga memiliki layanan cold storage akan membantu petani ikan agar dapat menunda penjualan hasil perikanannya pasca panen, sehingga penjualan dapat diatur sesuai kebutuhan perusahaan. Melalui upaya ini juga untuk jaminan harga jual dan meningkatkan kesejahteraan petani ikan," tegasnya

Pria yang akrab disapa pak Yes ini berkomitmen juga akan meningkatkan pemberian bantuan untuk pemberantasan organisme pengganggu tanaman (OPT), yang sering dihadapi petani adalah hama tikus dan wereng.

"Bentuknya dengan pemberian bantuan untuk pemberantasan OPT kepada kelompok tani, dalam rangka meringankan beban operasional pertanian.

OPT juga akan diklasifikasikan berdasarkan kebutuhan paling prioritas yang menggangu tanaman, semisal tikus atau wereng. Bantuan akan diberikan dalam bentuk obat-obatan dan pengembangan rumah burung hantu," terangnya

Pemberian Jaminan Asuransi

Pria yang sukses memajukan Bank Daerah Lamongan ini juga akan memberikan asuransi pertanian, perikanan dan peternakan. Semua itu guna untuk menjamin keselamatan kerja.

"Petani akan memperoleh asuransi pertanian dalam bentuk kepastian ganti rugi gagal panen. Asuransi perikanan, khususnya yang berkaitan dengan kecelakaan kerja nelayan untuk semua buruh nelayan akan dijamin. Kami juga akan menjamin asuransi, khususnya untuk peternak Sapi, agar memperoleh ganti rugi kematian hewan ternak," terang pria yang merangkul semua golongan ini.

Jamin Perputaran Pasar dan Ke-Stabilan Harga

Pak Yes berkomitmen akan menjamin kestabilan harga jual hasil produksi pertanian, perikanan dan peternakan dengan pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang khusus mengurusnya.

"BUMD ini fungsinya akan memfasilitasi hasil pertanian, dalam rangka untuk memastikan harga jual, agar tidak di bawah harga pasar. Kami juga akan melakukan optimalisasi kerjasama dengan Bulog dalam rangka penjualan hasil pertanian. Selain itu kami juga akan meningkatkan pengolahan pasca panen produk pertanian, dengan disertai kemitraan dengan pihak swasta," tutur pria yang dikenal akrab dekat dengan semua kalangan ini.

Kembangkan Komoditas Holtikultura

Pasangan YesBro juga akan mengembangkan tanaman pangan berbasis komoditas unggulan dan holtikultura, seperti buah-buahan serta sayuran.

"Bentuknya nanti berupa optimalisasi produksi pertanian komoditas holtikultura misalnya pisang, bawang merah, duren dan kelengkeng," pungkasnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV