SUARA INDONESIA

Legislator PDIP Nilai Sosok Ganjar Mampu Perjuangkan Hak Penyandang Disabilitas

Lukman Hadi - 03 December 2023 | 14:12 - Dibaca 1.69k kali
Politik Legislator PDIP Nilai Sosok Ganjar Mampu Perjuangkan Hak Penyandang Disabilitas
Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni'am saat menerima lukisan Capres Ganjar Pranowo dari penyandang disabilitas, Minggu (03/11/2023). (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni'am mengapresiasi lukisan wajah Capres Ganjar Pranowo, yang dibuat kawan-kawan difabel.

Ghoni mengutarakan rasa takjubnya atas kemampuan mereka bertepatan dengan Hari Difabel Internasional, yang jatuh setiap 03 November 2023.

"Di antaranya lukisan yang dibuat oleh para disabilitas tidak kalah bagusnya dengan kemampuan orang normal lainnya," kata Ghoni saat menerima lukisan dari difabel, Minggu (03/11/2023).

Politisi muda PDI Perjuangan ini merasa salut kepada difabel yang mampu menampilkan karya, yang dianggap melebihi bakat di atas rata-rata orang normal.

Mengenai lukisan wajah Capres Ganjar, Ghoni mengatakan, figur mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut memiliki komunikasi sangat baik ke setiap lapisan masyarakat. Bahkan, ia berupaya memperjuangkan hak yang sama untuk difabel.

"Kami percaya figur Pak Ganjar 10 tahun di Jateng kita amati, ini orang yang betul-betul tidak pilih kasih. Kepedulian Pak Ganjar terhadap disabilitas itu langsung betul-betul nyata, mempekerjakan, melatih, dan lebih penting tidak ada jarak," ungkap Anggota Komisi C DPRD Surabaya itu.

Ia menerangkan, bakal Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo ini memaparkan gagasan pentingnya memberikan kuota khusus dalam pemerintahan, dan perusahaan untuk mendukung inklusi sosial dan ekonomi bagi disabilitas.

"Untuk peningkatan SDM secara merata, khususnya bagi penyandang disabilitas, Ganjar mendorong sekolah inklusi di seluruh daerah di Indonesia," terangnya.

Menurut Ghoni, Ganjar juga telah melakukan terobosan luar biasa dengan menyiapkan SMA dan SMK Negeri di Jateng menjadi sekolah inklusi, di mana anak-anak berkebutuhan khusus bisa belajar di sekolah umum.

"Selain itu, meningkatkan kualitas SLB Negeri di Jateng. Serta banyak lagi kebijakan Ganjar yang berpihak pada penyandang disabilitas," tandasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV