SUARA INDONESIA

Luncurkan Jingle Dan Maskot Si Boki Untuk Pilkada 2024 , ini Harapkan KPU Jatim

Gono Dwi Santoso - 12 June 2024 | 00:06 - Dibaca 604 kali
Politik Luncurkan Jingle Dan Maskot Si Boki Untuk Pilkada 2024 , ini Harapkan KPU Jatim
KPU Jombang bersama Forkopimda Kabupaten Jombang KPU Provinsi Jawa Timur dan Bawaslu Jombang saat melaunching maskot dan jingle Pilkada 2024 di alun alun Jombang,Selasa (11/06/2024).( Foto : Gono Dwi Santoso/ Suara Indonesia).

 

SUARA INDONESIA, JOMBANG,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jombang meluncurkan jingle dan maskot Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 yang di laksanakan di alun-alun Jombang Jawa Timur.

KPU Provinsi Jawa Timur berharap  dengan launching maskot dan jingle tersebut masyarakat Jombang bisa tergerak kaitannya dengan mengunakan hak pilih pada 27 November 2024 mendatang Selasa (11/06/2024).

Dalam peluncuran jingle dan maskot Pilkada Jombang tersebut dilaunching  Jingle berjudul 'Jombang Inovatif' dan maskot Si Kebo Kicak Demokrasi (Si Boki) yang di hadiri oleh Forkopimda Kabupaten Jombang dan KPU Provinsi Jawa Timur KPU Jombang dan Bawaslu Jombang.

Dalam sambutannya Pj Bupati Jombang Sugiat mengatakan pemilihan jingle dan maskot ini merupakan representasi untuk melaksanakan pilkada . Nama Kebo Kicak sendiri diambil dari salah satu nama tokoh babat alas Jombang pada zaman dulu.

Oleh sebab itu, ia meminta kepada seluruh masyarakat Jombang untuk bersama-sama mengawal kegiatan Pilkada 2024.

"Mari bersama sama mengawal pilkada agar berjalan transparan, apabila ada permasalahan selesaikan segera mungkin," pungkasnya.

Ketua KPU Jombang, Abdul Wadud Burhan Abadi dalam sambutannya menyampaikan, pelaksanaan pilkada bukan hanya hajat KPU Jombang saja.

Ia juga meminta kepada masyarakat Jombang untuk bersama-sama mengawasi dan mengawal pelaksanaan Pilkada. 

"Tahapan pilkada tidak hanya gawe KPU, tetapi gawe seluruh masyarakat Jombang, oleh sebab itu mari kita laksanakan pilkada dengan baik, kita awasi dan kawal sukseskan Pilkada serentak 2024," pungkasnya.

Ditemui selesai acara ,Komisioner KPU Jatim ,Eka Wisnu Wardana Ketua Devisi SDM dan Litbang KPU Provinsi Jawa Timur saat ditemui waktu peluncuran jingle dan maskot Pilkada serentak Kabupaten Jombang mengatakan malam ini KPU Jawa Timur menghadiri peluncuran jingle dan maskot untuk Pilkada Kabupaten Jombang.

" Dalam rangka ikut mensukseskan Pilkada Jombang sekaligus Pilkada serentak di 38 Kabupaten Kota di Provinsi Jawa Timur," terangnya.

Eka Wisnu Wardana mengatakan Alhamdulillah waktu peluncuran berjalan lancar dihadiri oleh ribuan masyarakat Jombang kemudian dilanjutkan dengan nonton bareng Timnas Indonesia.

" Alhamdulillah dalam nonton bareng tersebut Timnas Indonesia menang 2-0 atas Philipina dan melaju ke babak selanjutnya di piala dunia," ungkapnya.

Eka Wisnu Wardana menambahkan diharapkan dengan launching pada malam hari ini diharapkan masyarakat Jombang bisa tergerak kaitannya dengan mengunakan hak pilihnya pada 27 November 2024.

"Sebelum itu masyarakat semua bisa mencermati dan memastikan terdaftar sebagai peserta pemilih pada Pilkada kali ini nanti akan mencoblos dua pilihan yakni pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim serta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Jombang," paparnya.

Eka Wisnu Wardana menambahkan hari ini KPU Kabupaten kota terutama Jombang adalah hari terakhir masa bhakti mereka kemungkinan akan ada periode baru sekitar tanggal 13 Juni besok .

" Untuk badan Adhoc mulai tanggal 13 juga ada pendaftaran pantarlih ( petugas pemutakhiran data pemilih ) kami menghimbau kepada masyarakat Jawa Timur untuk senantiasa bersama sama KPU berkontribusi sebagai penyelenggara 13 Juni sampai 14 hari kedepan pembentukan petugas pemutakhiran data pemilih yang akan melakukan coklit untuk pemilih Pilkada 2024," tandasnya.(*).

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV