JEMBER- Tak hanya sukses menggemaprkan penonton di layar lebar, Film Makmum 2 yang diproduksi oleh Dee Company dan Blue Water Films ini rupanya juga berhasil meraih penghargaan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), sebagai film pertama yang mendapat satu juta penonton di masa pandemi.
Produser Dee Company Dheeraj Kalwani mengungkapkan, dirinya tidak menyangka bahwa jumlah penonton akan melebihi makmum seri pertama, yakni sebanyak 820 orang.
Menurutnya, hal tersebut mendorong keyakinan produser untuk menayangkan karyanya di bioskop.
“Kita enggak nyangka sih, karena kita pikir akan seperti film yang pertama. Kalau melihat industri ini balik lagi, banyak temen-temen produser yang semakin yakin untuk menayangkan film mereka di bioskop,” ungkapnya dalam konfrensi pers, Jum’at (14/1/2022).
Seperti diketahui, film bergenre horor tersebut rilis pada 30 Desember 2021 dan ditayangkan secara serentak di 225 bioskop se-Indonesia.
Bahkan berselang beberapa waktu setelah rilis, jumlah layar terus mengalami pertambahan hingga dua kali lipat.
“Kalau sekarang sudah ada sekitae 562 layar di seluruh indonesia,” lanjut Dheeraj.
Pada kesempatan yang sama, Sutradara Film makmum 2 Guntur Soeharjanto menilai, pencapaian yang diperoleh merupakan sesuatu yang sangat istimewa, terlebih saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19, dimana penonton bioskop hanya berkisar antara 50 sampai 75 persen.
“Dengan kondisi yang seperti ini, dimana fullnya bioskop itu mungkin hanya setengahnya ya. Tapi bisa meraih satu juta penonton, bagi saya sangat istimewa sekali,” paparnya.
Sekedar diketahui, Makmum 2 merupakan lanjutan dari film Makmum yang tayang pada 2019 lalu. Namun kali ini, alur ceritanya lebih berfokus pada kehidupan Rini yang diperankan oleh Titi Kamal.
Setelah ditinggal mati oleh Bude yan telah membesarkannya, dirinya harus berjuang untuk melawan gangguan dari makhluk halus menyerupai makmum yang bahkan membahayakan nyawa anaknya.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Wildan Mukhlishah Sy |
Editor | : Bahrullah |
Komentar & Reaksi