SUARA INDONESIA

Raffi Ahmad dan Rudy Salim Dirikan Tempat Hiburan Paling Modern di Indonesia

Redaksi - 29 August 2023 | 16:08 - Dibaca 2.75k kali
Hiburan Raffi Ahmad dan Rudy Salim Dirikan Tempat Hiburan Paling Modern di Indonesia
Raffi Ahmad dan Rudy Salim. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, Suaraindonesia.co.id - Artis berjulukan Sultan Andara, Raffi Ahmad bersama Rudy Salim membangung tempat hiburan malam bernama Phantom di Oantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta Utara.

Hal itu disampaikan Raffi Ahmad saat jumpa pers di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Senin (28/08/2023).

"Akhir tahun ini, akan ada tempat namanya Phantom," kata Raffi Ahmad seperti dikutip dari Suara.com media jejaring Suaraindonesia.co.id.

Suami Nagita Slavina ini mengutarakan pendirian tempat hiburan malam bersama Rudy Salim bakal menyuguhkan pengalaman menarik bagi pengunjung.

"Yang pasti modern. Semuanya paling canggih. Nudah-mudahan jadi yang terbesar di Indonesia," ujarnya.

Saat keduanya disinggung soal siapakah yang berinvestasi dana sebanyak ratusan miliar rupiah untuk tempat hiburan malam ini, mereka saling lempar jawaban.

"Enggak lah, uang rame-rame ini. Kalau bikin tempat gede gini kan modalnya enggak kecil, jadi harus cari partner yang satu visi, yang mau fight bareng," jelas Raffi.

Diperkirakan tempat hiburan malam yang diprediksi menjadi terbesar di Indonesia ini akan mulai beroperasi pada Desember 2023.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Lukman Hadi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV