SUARA INDONESIA

Ribuan Anak Ikuti Manasik Haji di Jombang

Gono Dwi Santoso - 02 August 2023 | 13:08 - Dibaca 902 kali
News Ribuan Anak Ikuti Manasik Haji di Jombang
Ribuan siswa saat ikuti kegiatan manasik haji di lapangan SDN Losari Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang. (Foto: Gono Dwi Santoso/Suaraindonesia.co.id)

JOMBANG,Suaraindonesia.co.id - Sebanyak 1.500 siswa sekolah dasar (SD) dan TK-PAUD mengikuti simulasi manasik haji di di Lapangan Losari, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang pada (02/08/2023).

Kegiatan itu digelar beberapa lembaga pendidikan di Kabupaten Jombang, bertujuan meningkatkan pemahaman para anak-anak dalam mata pelajaran keagamaan khususnya rukun Islam ke lima, yakni ibadah haji.

Pantauan di lokasi, ribuan anak-anak tampak berkumpul di Lapangan Losari dengan mengenakan pakaian ihram. Mereka menjalankan serangkaian Sinulingga rukun haji sambil membaca talbiyah dan sebagainya dalam kegiatan manasik haji.

Ketua Panitia Pelaksana Manasik Haji Dwi Kristianingsih (32) mengatakan, pelaksanaan simulasi manasik haji ini sudah dilakukan kedua kali dengan diikuti sebanyak 1.500 peserta dari siswa SD hingga TK-PAUD.

“Kegiatan manasik haji bagi siswa anak usia dini TK dan SD ini, akan memberikan kesan mendalam dalam jiwa dan alam bawah sadar anak sehingga dapat membentuk karakter patuh dan tunduk kepada nilai-nilai keagamaan,” kata Dwi—sapaannya.

Dwi menjelaskan, dari jumlah peserta anak-anak yang mengikuti kegiatan tersebut didampingi 100 orang guru SD dan TK-PAUD sebagai pendamping.

Ia menambahkan bahwa untuk mendukung kegiatan itu bekerjasama dengan KKG Kecamatan Ploso, IGTKI Kecamatan Ploso, dan mengundang semua SD, TK hingga Himpaudi se Kecamatan Ploso.

"Harapannya kami kedepannya lembaga sekolah yang ada di Kecamatan Ploso ini nantinya bisa mengikuti kegiatan manasik haji tahun depan. Mulai dari tingkat ,KB ,TK dan SD se Kecamatan Ploso bisa lebih banyak lagi pesertanya dimana kegiatan ini sebagai syiar Islam," pungkasnya. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Irqam

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV