SUARA INDONESIA

Pokja Judes Tebar Kebaikan Bagikan Ratusan Paket Takjil

Lukman Hadi - 04 April 2024 | 18:04 - Dibaca 739 kali
News Pokja Judes Tebar Kebaikan Bagikan Ratusan Paket Takjil
Kelompok Kerja (Pokja) Jurnalis Dewan Surabaya (Judes) membagikan ratusan paket takjil. (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Kelompok Kerja (Pokja) Jurnalis Dewan Kota Surabaya (Judes) membagikan ratusan paket takjil di depan Gedung DPRD Surabaya Surabaya, Jalan Yos Sudarso, Surabaya, Kamis (04/04/2024).

Ketua Pokja Judes, Maulana menyampaikan, kegiatan rutin ini tiada bukan sebagai bentuk rasa syukur atas kenikmatan yang didapat pada bulan suci ramadan.

"Kegiatan berbagi takjil ke masyarakat sebagai pelengkap ibadah di bulan ramadan," kata wartawan yang akrab disapa Inyong itu.

Di lain sisi, Ketua Seksi Wartawan PWI Surabaya ini menambahkan, melalui berbagi takjil bertujuan mempererat tali silaturahmi di dalam kepengurusan Pokja Judes.

"Kekompakan teman-teman ini adalah aset yang harus kita jaga, karena dengan demikian bisa turut serta berperan aktif membangun Kota Surabaya dalam menciptakan situasi yang kondusif melalui karya tulisannya," ungkapnya.

Menjelang pelaksanaan Pilkada, Maulana berharap, kerukunan anggota Pokja Judes terus terjaga meski nantinya bakal diterjang berbagai momen politik.

Di akhir, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkenan berpartisipasi mensupport kegiatan berbagi takjil Pokja Judes.

"Kami ucapkan terima kasih untuk pihak-pihak yang sudah bergabung menjadi suksesi kegiatan bagi takjil ini. Semoga kolaborasi ini tetap berjalan di tahun-tahun berikutnya," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya