BANYUWANGI- Gunung Raung yang berada di perbatasan Kabupaten Jember, Bondowoso, dan Banyuwangi masih terus bererupsi.
Hingga Minggu (7/2/2021) asap kawah bertekanan lemah hingga sedang teramati berwarna kelabu dan hitam dengan intensitas sedang hingga tebal setinggi 1000 meter di atas puncak kawah.
Abu letusannya pun sudah menyebar ke sejumlah daerah di Banyuwangi. Sebaran abu vulkanik Gunung Raung mengarah ke timur.
Pusat Vulkanologi Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG) Pos Pemantauan Gunung Api (PPGA) Raung menyebut hujan abu sudah dirasakan di enam kecamatan di Banyuwangi bagian timur.
"Sebaran abu ke daerah timur, berdasrakan laporan abu sudah menyebar ke Songgon, Glagah, Licin, Giri, Banyuwangi Kota, dan Kalipuro meski tipis," kata Petugas PPGA Raung, Burhan Alethea, saat dikonfirmasi.
Dia menerangkan, karena sebaran abu mengarah ke timur. Abu vulkanik Gunung Raung berpotensi sampai ke Bali.
"Kita dapat informasi dari BMKG bahwa peta sebarannya memang ke arah timur hingga ke Bali, tempat ke Jembrana dan Buleleng," bebernya.
Meski demikian, lanjut Burhan, pihaknya belum mendapatkan laporan warga terdampak abu vulkanik dari Jembrana maupun Buleleng.
PPGA Raung menghimbau agar masyarakat jangan panik dan tetap menjalankan aktivitas seperti biasanya.
"Saat ini memang Gunung Raung sudah mengeluarkan abu, harap memakai masker ketika beraktivitas, terutama untuk Banyuwangi wilayah timur, karena dominan kesana," pitanya. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Muhammad Nurul Yaqin |
Editor | : |
Komentar & Reaksi