SUARA INDONESIA, BANJARNEGARA- Belakangan ini warga Dusun Cikura, Desa Luwung, Kecamatan Rakit, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, mendadak resah akibat kawanan monyet yang sering masuk di permukiman.
Kepala Dusun Cikura, Slamet Raharjo mengatakan, kawanan monyet tersebut sering masuk di permukiman sejak sekitar enam bulan lalu. Jumlahnya ada sekitar enam puluhan dan sering naik di atap rumah warga.
"Ada lima rumah warga yang rusak. Mulanya kawanan monyet ini hanya menyerang tanaman kebun, namun tiga bulan ini malah sudah masuk permukiman warga. Bahkan sering berada di atas atap rumah," katanya, Jumat (10/5/2024).
Tidak hanya itu, kata Slamet, kawanan monyet tersebut kini juga sudah berani turun dan mondar-mandir di halaman rumah. Primata itu memangsa buah-buahan milik warga di sekitar bantaran Sungai Serayu di Dusun Cikura.
"Tanaman buah seperti pisang, rambutan, dukuh, hingga durian di Dusun Cikura habis dimangsa oleh puluhan kawanan monyet. Meskipun belum ada warga yang mendapatkan serangan, namun saya justru khawatir akan menyerang anak-anak," katanya.
Ditambahkan Slamet, jika pihaknya tengah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengusir kawanan monyet yang berkeliaran di wilayahnya agar tidak mengganggu aktivitas warga.
"Kemarin sudah datang Damkar Kabupaten Banjarnegara untuk mengusir kawanan monyet, saya menduga monyet-monyet ini berasal dari Bendungan Mrica yang kekurangan bahan makanan," tandasnya.(*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Iwan Setiawan |
Editor | : Mahrus Sholih |
Komentar & Reaksi