SUARA INDONESIA

Partai Demokrat Targetkan Menang di 14 Wilayah Pilkada Jatim, Termasuk Trenggalek

- 05 November 2020 | 03:11 - Dibaca 1.34k kali
Politik Partai Demokrat Targetkan Menang di 14 Wilayah Pilkada Jatim, Termasuk Trenggalek
Satgas Pilkada saat terjun langsung

TRENGGALEK - Partai Demokrat targetkan kemenangan pada 14 kabupaten/kota di provinsi Jawa Timur dalam perhelatan Pilkada serentak 2020 pada 9 Desember mendatang.

Hal itu disampaikan Irawan Satrio Leksono selaku koordinator Satgas Monitoring Pilkada 2020 zona wilayah Jawa Timur, menurutnya partai Demokrat kali ini ikut di 19 daerah yang melaksanakan Pilkada serentak 2020.

"Semua kita ikuti, namun ada satu di Pasuruan yang hanya sebagai pendukung, untuk lainnya partai Demokrat sebagai mengusung," jelas Irawan, Rabu (4/10/2020).

Pria ramah yang juga menjabat sebagai Wakil Direktur Eksekutif Dewan pimpinan Pusat (DPP) Demokrat itu juga menyampaikan bahwa dari 19 daerah yang diikuti, partai Demokrat telah melakukan evaluasi dan hasilnya ada 14 daerah unggulan yang ditargetkan menang, salah satunya yakni Trenggalek.

"Trenggalek menjadi daerah yang kita anggap paling menggembirakan, memang itu kenyataannya," tutur Irawan.

Ditambah Irawan, kenyataan itu berdasar pada survei internal partai Demokrat dengan memperoleh hasil yang sangat memuaskan. 

Dengan survei internal yang menggembirakan ini, bisa dibilang Trenggalek pasti menang. Tentu harapan semua partai pasti ingin menang.

"Bahkan kita berharap kalau bisa  hasilnya nanti jauh lebih besar, karena itu akan lebih baik," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya