SUARA INDONESIA

Muhammad Rudi-Aunur Rafiq Mendapat Nomor Urut 2, Diklaim Simbol Kemenangan di Pemilihan Gubernur Kepri 2024

Syahid Bustomi - 23 September 2024 | 18:09 - Dibaca 554 kali
Politik Muhammad Rudi-Aunur Rafiq Mendapat Nomor Urut 2, Diklaim Simbol Kemenangan di Pemilihan Gubernur Kepri 2024
Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Muhammad Rudi (kanan) dan Aunur Rafiq (kiri), saat melakukan pengundian nomor urut paslon yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Kepri, Senin (23/9/2024). (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, TANJUNGPINANG - Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Muhammad Rudi - Aunur Rafiq, mendapat nomor urut 2 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Kepri yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 nanti.

Nomor urut 2 akan menjadi simbol kemenangan bagi Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur pada Pilkada Provinsi Kepri 2024. Karena angka dua dengan simbol dua jari (V) dipercaya merupakan simbol victory atau kemenangan dan simbol peace atau perdamaian.

Hal itu setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri melakukan rapat pleno terbuka, dengan tahapan pengundian nomor urut untuk kedua Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri di Aston Trans Convention Center, Tanjungpinang, Senin (23/9/2024).

Usai pengundian, seluruh Tim Pemenangan Rudi - Rafiq merespon dengan penuh sukacita hasil tersebut, dan meyakini jika angka dua akan membawa kemenangan sekaligus keberkahan bagi Muhammad Rudi - Aunur Rafiq dalam Pilkada Gubernur Kepri 2024.

"Alhamdulillah, semoga angka ini membawa keberkahan bagi saya dan Pak Rafiq," ujar Rudi usai pengundian dan penetapan nomor urut.

Rudi meminta agar seluruh kader partai pengusung dan pendukung serta seluruh relawan untuk tetap menjaga kekompakan dan semangat hingga tanggal 27 November 2024 nanti.

Ia berharap, penyelenggaraan Pilgub Kepri pun bisa berlangsung aman dan kondusif.

"Jangan saling menjelekkan dan menyebar hoaks di media sosial. Kalau ada kabar yang tidak benar, cukup diluruskan tanpa harus saling memburukkan," pungkasnya.

Sebelum melaksanakan pengundian dan penetapan paslon, Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq menunaikan salat berjemaah di Masjid Agung Al-Hikmah Tanjungpinang. Berdoa bersama dengan seluruh para relawan pendukungnya.(*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syahid Bustomi
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV