SUARA INDONESIA

Cawawali Armuji Sapa Warga Wiyung, Paparkan Program Layanan Kesehatan

Lukman Hadi - 03 October 2024 | 02:10 - Dibaca 412 kali
Politik Cawawali Armuji Sapa Warga Wiyung, Paparkan Program Layanan Kesehatan
Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji (kemeja putih) saat memaparkan program pelayanan kesehatan ke warga Wiyung, Surabaya, Rabu (2/10/2024). (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, ditemani Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya kembali menyapa warga di Babatan gang II B, Kecamatan Wiyung, Rabu (2/10/2024).

Di hadapan warga, Armuji memaparkan program yang menjadi fokus utama dirinya bersama Eri Cahyadi ialah, untuk memperkuat pelayanan kesehatan bagi warga Surabaya.

"Pembangunan RSUD Surabaya Timur akan selesai di 2024, dan RSUD Surabaya Selatan akan mulai dibangun tahun 2025," ujar mantan  Anggota DPRD Jatim itu.

Cak Ji, panggilan akrabnya, melaporkan hasil kerjanya selama di bawah kepemimpinan Eri-Armuji pada periode kemarin, banyak program-program sudah direalisasikan pemerintah kota.

Sementara itu, Wakil Sekretaris DPC PDIP Surabaya, Achmad Hidayat menegaskan, prestasi pasangan Eri-Armuji dalam bidang kesehatan menjadi fokus utama dalam kampanye ini.

"Salah satu prestasi yang ditekankan adalah kemudahan akses layanan kesehatan. Warga Kota Surabaya yang berobat hanya perlu menggunakan KTP saja untuk dirawat di rumah sakit kelas III," jelas Achmad.

Sebagai upaya memasifkan gerakan sapa warga, pasangan Eri-Armuji telah dijadwalkan akan mengunjungi 31 kecamatan dan 153 kelurahan di Surabaya hingga akhir masa kampanye berakhir.

"Kita juga melaksanakan model kampanye door to door, senam Sicita dan memperluas kampanye di media sosial," ungkapnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya