SUARA INDONESIA

Buka Manasik Haji, Bupati Blitar Minta Ratusan Jemaah Haji Jaga Kesehatan

Arik Susanto - 21 May 2024 | 17:05 - Dibaca 534 kali
Advertorial Buka Manasik Haji, Bupati Blitar Minta Ratusan Jemaah Haji Jaga Kesehatan
Bupati Blitar Rini Syarifah saat foto bersama dengan sejumlah calon jemaah haji di acara Manasik Haji. (Foto: istimewa)

SUARA INDONESIA, BLITAR - Bupati Blitar Rini Syarifah membuka kegiatan Manasik Haji, Selasa (21/5/2024). Kegiatan tersebut diikuti ratusan calon jemaah haji tahun ini.

Dalam kesempatan itu, Bupati meminta para calon jemaah haji untuk tetap menjaga kesehatan dan memperhatikan asupan gizi selama proses persiapan menjalani ibadah haji.

"Sesuai dengan data Kemenag Kabupaten Blitar, ada 933 calon jemaah haji yang akan diberangkatkan ke Sukolilo pada tanggal 29 Mei 2024 mendatang. Kali ini, saya nitip pesan tetap memperhatikan kondisi tubuh supaya bisa menjalankan rukun Islam kelima," ungkap Bupati.

Mak Rini sapaan akrab Bupati Blitar ini menekankan pentingnya menjaga kondisi fisik serta kesehatan mental dalam menjalani ibadah haji. "Kesehatan adalah modal utama dalam menjalani ibadah haji," ujarnya. 

"Saya mengimbau kepada seluruh calon jemaah haji untuk selalu menjaga stamina, mengkonsumsi makanan bergizi, dan rutin berolahraga agar dapat menjalani ibadah haji dengan lancar dan nyaman," lanjutnya.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan pentingnya memeriksakan kesehatan secara rutin sebelum keberangkatan haji. Dengan pemeriksaan kesehatan yang teratur, diharapkan para calon jemaah haji dapat mengetahui kondisi kesehatan mereka dan mencegah kemungkinan terjadinya gangguan kesehatan selama menjalani ibadah haji.

"Asupan gizi yang cukup akan membantu menjaga stamina dan menjaga daya tahan tubuh selama proses persiapan hingga pelaksanaan ibadah haji. Jangan lupa untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan protein, vitamin, dan mineral agar tubuh tetap sehat dan bugar," kata Bupati Mak Rini.

Tidak hanya itu, Bupati juga memberikan dorongan kepada para calon jemaah haji untuk senantiasa mengutamakan kebersihan serta mengikuti protokol kesehatan yang berlaku.

"Dengan menerapkan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan, diharapkan para calon jemaah haji dapat terhindar dari penyakit dan menjalani ibadah haji dengan nyaman," ucapnya.

Di akhir sambutannya, Bupati Mak Rini mengajak seluruh calon jemaah haji untuk merangkul kebersamaan dan saling mendukung satu sama lain dalam menjalani ibadah haji. 

"Saat menjalani ibadah haji, mari kita saling mendukung, menjaga kebersamaan, dan menjaga keselamatan bersama. Semoga kita semua diberikan kelancaran dalam menjalani ibadah haji dan mendapatkan ridha Allah SWT," tutupnya. (Adv)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Arik Susanto
Editor : Satria Galih Saputra

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV