SUARA INDONESIA

Pemkab Sidoarjo Capai 95 Persen Target Vaksinasi Polio Anak pada Sub Pekan Imunisasi Nasional

Amrizal Zulkarnain - 21 January 2024 | 16:01 - Dibaca 1.53k kali
Kesehatan Pemkab Sidoarjo Capai 95 Persen Target Vaksinasi Polio Anak pada Sub Pekan Imunisasi Nasional
Bupati Sidoarjo Ahmad Mudhlor Ali, saat menghadiri Sub Pekan Imunisasi Nasional anak-anak sekolah. (Foto: Rizal/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SIDOARJO - Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, terus berupaya melaksanakan program vaksinasi polio untuk anak-anak usia nol hingga tujuh tahun. 

Sementara pada hari terakhir Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN), sebanyak 277.402 anak, atau mencapai 95 persen dari target, telah berhasil divaksinasi. 

Atthoillah, penanggungjawab program Sub PIN, menyatakan, keberhasilan ini diumumkan pada Minggu (21/1/2024) setelah pemeriksaan laporan terakhir pukul 13.00 WIB.

"Selain pelaksanaan vaksinasi tidak terbatas hanya di sekolah, melainkan juga mencakup berbagai lokasi strategis seperti puskesmas, posyandu, sekolah SD/MI, TK, Paud, dan balai desa," ujar Atthoillah.

Dikonfirmasi melalui seluler, Atthoillah, menjelaskan, meskipun Sub PIN putaran pertama telah berakhir, masih ada waktu satu pekan untuk melakukan penyisiran.

Ini guna menjangkau anak-anak yang belum dapat divaksinasi akibat sakit atau alasan lainnya. 

"Keberhasilan ini mencerminkan komitmen Pemkab Sidoarjo dalam melindungi generasi muda dari risiko polio dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Amrizal Zulkarnain
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV