MALANG - Asisten Teritorial (Aster) KSAD Mayjen TNI Nurchahyanto, mengapresiasi Bupati Malang H. M. Sanusi karena memberikan alokasi anggaran yang cukup besar untuk program TMMD (Tentara Manunggal Membangun Desa) ke-122.
Hal itu disampaikannya saat pertemuan Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke-122 bersama Bupati Sanusi di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Senin (04/10/2021).
"Saya sangat mengapresiasi Pak Bupati Malang karena memberikan alokasi anggaran yang cukup besar untuk mendukung program ini, sehingga banyak sasaran yang bisa dikerjakan. Saya bandingkan dengan Pemda yang lain memang luar biasa, angkanya terbesar sekitar 4,7 miliar untuk mendukung program TMMD," ujar Mayjen TNI Nurchahyanto.
Setelah pertemuan tersebut, Tim Wasev TMMD didampingi Dandim 0818 Malang-Batu, Letkol (Inf) Yusub Dody Sandra beserta Polres Kepanjen Malang meninjau pelaksanaan di Kecamatan Ngantang dan Kecamatan Pujon.
"Saya disini dengan tim untuk melaksanakan pengawasan dan evaluasi. Artinya kami ingin melihat di lapangan progres dari kegiatan TMMD yang sudah dilaksanakan sampai hari ini," katanya.
Perwira tinggi TNI AD ini mengatakan, pelaksanaan TMMD di Kabupaten Malang sudah mencapai 80 persen.
"Dari laporan secara lisan memang on the track artinya progresnya sudah berjalan sesuai rencana. Walaupun memang belum ada yang 100 persen karena memang waktunya masih kurang lebih 2 minggu lagi tapi tadi hampir rata-rata 80 persen dan sangat luar biasa," bebernya.
TMMD ke-122 tahun ini, tak jauh beda dengan tahun-tahun sebelumnya. Nurchahyanto mengatakan ada dua hal yang difokuskan dalam pelaksanaan TMMD. Yakni sasaran fisik dan non fisik.
"Tetap yang pertama sasaran fisik bagaimana menigkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan contohnya pembangunan jalan, renovasi rumah penduduk yang tidak layak huni, renovasi tempat-tempat ibadah. Tidak kalah penting juga sasaran non fisik yaitu penyuluhan-penyuluhan, terkait bagaimana meningkatkan wawasan kebangsaan, terkait kesehatan masyarakat, peningkatan pemahaman pencegahan Covid-19 dan pencegahan stunting," ujar Asisten Teritorial (Aster) KSAD Mayjen TNI Nurchahyanto.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Tamara F |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi