BONDOWOSO - KH Salwa Arifin Bupati Bondowoso melakukan mutasi dan pengangkatan pejabat.
Terdapat 22 orang pejabat yang dilakukan mutasi dan pengangkatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, Jawa Timur, Senin (28/11/2022).
Yang diberhentikan salah satunya ada camat dan Sekretaris Dinas (Sekdis) dimutasi jadi camat.
KH. Salwa Arifin Bupati Bondowoso berpesan, pejabat yang dilantik saat ini agar mengucapkan rasa syukur. Sebab itu merupakan sebuah nikmat. Baik nikmat sehat dan sempat. Sehingga kita hadir bersama-sama, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan.
Bupati Salwa juga tak lupa menyampaikan ucapkan selamat pada para pejabat yang dilantik. Harapannya di posisi baru ini bisa menata pemerintahan ke arah yang lebih baik.
"Perlu saya sampaikan bahwa pelantikan ini merupakan proses reformasi birokrasi untuk mendukung kinerja organisasi dan upaya untuk menyesuaikan kompetensi PNS," tegas Drs. KH. Salwa Arifin.
Berikut daftar PNS yang diberhentikan dan diangkat dalam jabatan administrasi :
1. Priyono Hadi Siswanto SH, sebagai Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM.
2. Muttaqin S.Sos sebagai Camat Pujer.
3. Susilowati, sebagai Sekretaris Diskominfo
4. Drs. Subhan, M.Si, sebagai Camat Tamanan
5. Ir. Aris Wasianto, sebagai Sekretaris Diskoperindag.
6. Saifuddin Zuhri, sebagai Sekretaris Dispendik.
7. Ir. Abdul Latif, sebagai Camat Taman Krocok.
8. Sidiq Waluyo, sebagai Kepala Bagian Organisasi.
9. Yuhyi Fahyudi, sebagai Camat Pakem.
10. Nasir S.Sos, MM, sebagai Sekcam Taman Krocok.
11. Lukman Ari Zafata SIP, sebagai Kabid Penataan dan Kerjasama Desa, DPMD.
12. Sudiono, S.Sos., M.Si, sebagai Camat Tapen.
13. Misyono, S.Pd, sebagai Sekcam Sukosari.
14. Nishamudin, sebagai Sekcam Wonosari.
15. Yudho Tri Handoko, S.Kep. NERS, M.Si, sebagai Kabid Keperawatan RSUD Dr. Koesnadi.
16. Oyong Mulyo Wibowo, SE., sebagai Kasi Pelayanan Camat Pujer.
17. Moh. Yusuf. S.Sos, sebagai Pj. Kasi Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kecamatan Curahdami.
18. Dwijo Saputra, SE. sebagai Kepala Kesra dan Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kecamatan Tamanan.
19. Moh. Suranto. S.Sos, sebagai Kasi Pemerintahan Kecamatan Tamanan.
20. Moh. Zuhdi Heri Purwanto, S.Sos, sebagai Kasubbag Umum dan Kepegawaian Kecamatan Cermee.
21. Moh. Husni Ghozali, S.Sos, sebagai Seklur Tamansari.
22. Retno Dewati Sriwilandari,SH
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Muhammad Nurul Yaqin |
Editor | : Lutfi Hidayat |
Komentar & Reaksi