SUARA INDONESIA

Pemkab Sampang Resmi Buka JLS, Mobil Berat Dilarang Lewat Jalan Kota

Hoirur Rosikin - 31 January 2023 | 15:01 - Dibaca 1.87k kali
Pemerintahan Pemkab Sampang Resmi Buka JLS, Mobil Berat Dilarang Lewat Jalan Kota
Saat Bupati Sampang H. Slamet Junaidi dan H. Abdulloh Hidayat hingga kepala OPD di kebupaten berjalan Saat meresmikan Jalan Lingkar Selatan JLS (Foto; Rosy/SuaraIndonesia.co.id)

SAMPANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang telah resmi membuka akses Jalan Lingkar Selatan (JLS).

Prosesi pembukaan itu dilakukan oleh H. Slamet Junaidi Bupati Sampang bersama Sakilnya dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

H. Slamet Junaidi Bupati Sampang mengatakan, dibukanya JLS itu untuk mewujudkan penataan kota.

Slamet melarang, pasca dibukanya lintas selatan mobil berat melebihi kapasitas 5 ton tidak lagi lewat jalur kota, melainkan lewat di kawasan JLS.

"Ini tujuan kita juga untuk mengurangi kemacetan yang terjadi di wilayah sepanjang jalan Kabupaten Sampang," ujarnya, Selasa (31/1/2023).

Selain itu, menurut Slamet, JLS itu adalah bagian jalan alternatif ke arah Kabupaten Pamekasan dan ke Bangkalan, ketika daerah kota Sampang mengalami banjir.

Slamet memberi nama JLS itu dengan sebutan "Halim Perdana Kusuma,". Nama itu sendiri diambil dari nama pahlawan nasional yang lahir dari Kabupaten Sampang.

"Kami sengaja memberikan nama JLS ini adalah Halim Perdana Kusuma, untuk memberikan rasa bangga kami terhadap pahlawan nasional yang terlahir dari Kabupaten Sampang," tegasnya.

Menurutnya, dengan menghargai pahlawan nasional yang lahir dari Kabupaten setempat, Sampang diharapkan dapat lebih dikenal.

"Dengan diresmikannya Jalan Lingkar Selatan, semoga masyarakat Sampang bisa menikmatinya," pungkasnya.


» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Hoirur Rosikin
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 NOVEMBER 2024
14 November 2024 - 06:11
EDISI, 14 NOVEMBER 2024
EDISI, 13 NOVEMBER 2024
13 November 2024 - 06:11
EDISI, 13 NOVEMBER 2024
EDISI, 22 OKTOBER 2024
22 October 2024 - 06:10
EDISI, 22 OKTOBER 2024
EDISI, 10 OKTOBER 2024
10 October 2024 - 18:10
EDISI, 10 OKTOBER 2024
EDISI, 08 OKTOBER 2024
08 October 2024 - 05:10
EDISI, 08 OKTOBER 2024