SUARA INDONESIA

BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Krian Ajak Pekerja Mulai Gunakan JMO

Redaksi - 10 May 2023 | 19:05 - Dibaca 2.76k kali
Peristiwa Daerah BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Krian Ajak Pekerja Mulai Gunakan JMO
BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Krian Saat Memperingati May Day 2023

SIDOARJO - Hari Buruh Internasional (May Day) 2023 diperingati BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Sidoarjo Krian dengan memberikan pemahaman penggunaan aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) pada pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan. 

Penekanan untuk memulai dan membiasakan menggunakan aplikasi JMO ini dilakukan dengan pola yang cukup menghibur dan menyenangkan. Diantaranya, bagi peserta yang bisa membuktikan telah mendownload JMO diberikan hadiah souvenir.

Juga, bagi peserta yang telah melakukan aktivasi JMO pun mendapatkan pulsa motion pay. Lebih dari itu, bagi peserta saat itu mau klaim JHT dan bisa melakukannya lewat JMO juga mendapatkan tambahan hadiah.

Tidak hanya itu, juga ada kuisioner. Bagi pekerja yang bisa menjawab pertanyaan juga diberikan hadiah. Pertanyaannya tetap seputar JMO, di antaranya apa saja keunggulan JMO, dan fitur apa saja yang ada di aplikasi tersebut.

Selain bagi-bagi souvenir dan hadiah, dalam memperingati May Day ini BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Krian juga menyediakan makanan ringan dan minuman gratis buat pekerja yang datang di kantornya. 

Selain itu, BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo Krian juga melakukan kunjungan ke salah satu perusahaan peserta, yakni PT Citra Harapan Semesta.

"Hari ini memang spesial bagi para pekerja, khususnya peserta BPJS Ketenagakerjaan yang datang di Kantor Cabang Sidoarjo Krian. Karena, dalam peringatan Hari Buruh Intenasional ini kami memberikan pengalaman baru, inovasi layanan digital, yakni JMO, di samping banyak souvenir," kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sidoarjo Krian, Nurhadi Wijayanto.

Nurhadi menambahkan, kedepan para peserta BPJS Ketenagakerjaan diharapkan mau memanfaatkan layanan melalui JMO. Layanan digital ini tujuannya untuk lebih memudahkan pada peserta dalam mengakses semua informasi terkait BPJS Ketenagakerjaan.

Caranya, download aplikasi JMO melalui Play Store dan App Store. Di aplikasi ini terdapat fitur-fitur unggulan seperti informasi program BPJS Ketenagakerjaan, cek saldo JHT, pengkinian data, kartu digital, dan mengajukan klaim JHT untuk saldo di bawah Rp10 juta.

Dengan adanya aplikasi JMO ini, kata dia, layanan BPJS Ketenagakerjaan kini lebih cepat, lebih mudah dan lebih lengkap. 

"Untuk petunjuk penggunaan fitur JMO yang lebih lengkap silahkan klik Link video Jamsostek Mobile. Dan kalau masih belum bisa, silakan datang ke kantor-kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan untuk minta petunjuk petugas. Kami dengan senang hati untuk melayani," tambahnya.

Sebelumnya, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sidoarjo, Novias Dewo Sanyoso, dalam sambutannya menyampaikan, May Day kali ini bertemakan 'Merajut Kebersamaan di Hari yang Fitri'. 

Dengan peringatan May Day ini, BPJS Ketenagakerjaan berharap kedepan dapat memberikan kesejahteraan bagi pekerja dan keluarganya. 

Menurutnya, BPJS Ketenagakerjaan bagian dari pemerintah yang tujuannya memberikan perlindungan kepada pekerja untuk meningkatkan kesejahteraan, memberikan keamanan dan kenyamanan dalam melakukan pekerjaan, sehingga keluarga di rumah tidak merasa cemas.

Dia mengatakan, pekerja dalam menjalankan pekerjaannya memberikan kontribusi besar dalam pembangunan ekonomi. Untuk itu, buruh atau pekerja yang memiliki risiko dalam melaksanakan aktivitasnya ini perlu diberikan jaminan perlindungan sosial.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Satria Galih Saputra

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV