SUARA INDONESIA

Wajah Baru dan Kaum Milenial Dominasi Anggota PPS di Kota Batu

Pungky Ansiska - 24 January 2023 | 16:01 - Dibaca 1.27k kali
Politik Wajah Baru dan Kaum Milenial Dominasi Anggota PPS di Kota Batu
Pelantikan Anggota Panita Pemungutan Suara Tingkat Desa/Kelurahan Oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Batu di Hotel Kusuma Agro, Selasa (24/1/2023). 

KOTA BATU - Pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat desa/kelurahan pada Pemilu 2024 secara serentak resmi dilantik hari ini, Selasa (24/1/2023).

Di Kota Batu sendiri, terdapat 72 anggota PPS yang dilantik oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu, Mardiono. 

"72 anggota PPS yang dilantik tersebut akan bertugas di 24 desa/kelurahan di Kota Batu. Di masing-masing desa, terdapat 3 orang anggota PPS yang bertugas," ujar Ketua KPU Kota Batu, Mardiono.

Para anggota PPS kali ini juga didominasi oleh wajah baru dan kaum milenial yang berusia 19-40 tahun. Meski demikian, KPU Kota Batu tetap optimis dan berharap kinerja mereka bisa maksimal. 

"Sekitar 90 persen anggota PPS kami, didominasi oleh wajah baru. Sementara untuk kaum milenial, didominasi sekitar 70 persen. Namun, kami tetap optimis kinerja mereka bisa maksimal. Karena mereka rata rata adalah fresh graduate, bahkan juga ada yang masih kuliah," katanya.

Selain wajah baru, tingkat keterwakilan perempuan juga mengalami peningkatan. Jika berdasarkan regulasi, tingkat keterwakilan perempuan dalam lembaga penyelenggara pemilu adalah 30 persen, namun untuk anggota PPS di Kota Batu terserap hingga 40 persen. 

"Rata-rata anggota PPS di tiap desa, masing masing terdapat 1 sampai 2 orang perempuan. Hanya satu, yakni Desa Oro-Oro Ombo yang semua anggotanya laki-laki," ungkapnya. 

Setelah pelantikan, mereka juga akan mendapatkan orientasi dan pembekalan untuk pengembangan pengetahuan terkait Pemilu. Pembekalan ini dilakukan agar mereka memahami tugas dalam melaksanakan penyelenggaraan Pemilu 2024. 

"Pembekalan nanti mengenai tugas pokok dan fungsi pps, hubungan antar lembaga, pembentukan badan Ad hoc panitia pendaftaran pemilih, kode etik, tata kerja penyelenggaraan pemilu," pungkasnya. 

Pelantikan yang berlangsung di Hotel Kusuma Agro itu, disaksikan langsung oleh PJ. Wali Kota Batu Aries Agung Paewai, Ketua Bawaslu Kota Batu Abdurrohman, jajaran OPD Pemkot Batu, serta TNI dan Polri.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Pungky Ansiska
Editor : Lukman Hadi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya