SUARA INDONESIA

Lantik 645 PPS, Ketua KPU Tapteng Tekankan agar Bekerja Jujur ​​dan Transparan 

Lamhot Naibaho - 26 May 2024 | 19:05 - Dibaca 701 kali
Politik Lantik 645 PPS, Ketua KPU Tapteng Tekankan agar Bekerja Jujur ​​dan Transparan 
Ratusan anggota PPS Kabupaten Tapteng menjalani prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah di Gedung Aula Katolik, Pandan, Sumut. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, TAPTENG - KPU Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, melantik ratusan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Gedung Aula Katolik Pandan, Minggu (26/05/2024).

Pelantikan dan pengambilan sumpah terhadap 645 orang anggota PPS ini, dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Tapteng Wahid Pasaribu, serta dihadiri seluruh PPK terpilih dari 20 kecamatan di kabupaten setempat.

Wahid Pasaribu menyampaikan, seluruh anggota PPS yang telah dilantik agar mengemban amanah dengan jujur ​​dan transparan. Juga dapat dijalankan dengan baik, serta penuh rasa tanggung jawab.

“Tidak memihak dan netral. Jangan berafiliasi dengan partai politik tertentu, serta jangan meniru politik uang. Karena posisi Bapak/Ibu sebagai penyelenggara pilkada di tingkat desa dan kelurahan,” ucapnya.

Usai pengambilan sumpah jabatan, seluruh PPS mengikuti kegiatan pemilihan ketua dan diberikan pembekalan teknis pelaksanaan pilkada. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lamhot Naibaho
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya