SUARA INDONESIA

Diusung 15 Partai, Pasangan Fawait-Djoko Optimistis Menangi Pilkada Jember 2024

Magang (Fathur Rozi) - 28 August 2024 | 20:08 - Dibaca 1.47k kali
Politik Diusung 15 Partai, Pasangan Fawait-Djoko Optimistis Menangi Pilkada Jember 2024
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Jember, Muhammad Fawait dan Djoko Susanto, usai mendaftar di KPU Jember, Rabu (28/8/2024). (Foto: Fathur Rozi untuk Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, JEMBER- Hari kedua masa pendaftaran, Muhammad Fawait dan Joko Susanto, mendaftarkan diri sebagai Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Jember di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Rabu (28/8/2024).

Paslon ini diusung oleh 15 partai. Tujuh partai yang memiliki kursi di DPRD Jember, serta delapan partai lainnya berstatus nonparlemen.

Usai menyerahkan formulir pendaftaran, Fawait mengatakan, atas besarnya sokongan partai tersebut dirinya meyakini akan memenangkan pemilihan Bupati Jember. Bahkan, dia optimistis, dari seluruh daerah pemilihan di Jember, perolehan suara Gus-Djos akan lebih unggul dibanding paslon lainnya.

Optimisme itu bukan tanpa sebab. Mengingat ada 15 partai yang berada dalam koalisinya. "Jangan lupa, partai adalah suara rakyat. Kepanjangan tangan dari rakyat. Jadi kami yakin insyaallah menang," ujar Gus Fawait, panggilan akrabnya.

Jumlah tersebut tidaklah sedikit, sebab dari semua partai politik yang ingin ikut andil dalam kontestasi Pilkada Kabupaten Jember, hanya PDIP yang absen dalam barisan tersebut. PDIP mengusung paslon petahana, Hendy Siswanto-M Balya Firjaun Barlaman.

Gus Fawait mengatakan, jika dirinya terpilih, pihak eksekutif dan legislatif dapat dipastikan rukun. Akan tercipta harmoni dan sinergi dalam membangun Jember. "Bukan hanya dari awal, tapi hingga akhir," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Magang (Fathur Rozi)
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV