SUARA INDONESIA, PASURUAN - Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) yang jatuh pada tanggal 4 September dimaknai khusus oleh BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Pasuruan untuk mendorong pekerja Indonesia semakin bertumbuh kuat dan sebagai momen untuk lebih dekat dengan peserta.
Tahun ini, dengan mengusung tema “Tulus Melayani, Sebarkan Inspirasi”, BPJS Ketenagakerjaan menghadirkan kemeriahan serentak di seluruh kantor cabang di Indonesia.
Di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pasuruan, Kepala Kantor Cabang Trioki Susanto turun langsung melayani dan menyapa peserta yang datang di kantor cabang ini. Trioki mengucapkan selamat Hari Pelanggan Nasional tahun 2024, dan menyampaikan terima kasih telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.
Lebih lanjut Trioki menuturkan, BPJS Ketenagakerjaan mengambil peran untuk dapat memberikan perlindungan jaminan sosial pada seluruh pekerja Indonesia, dan akan terus konsisten mengedepankan pelayanan yang optimal pada seluruh pekerja dengan menyediakan kemudahan fitur-fitur layanan,” ucapnya.
"Berbagai inisiatif telah kami lakukan untuk meningkatkan kualitas layanan, salah satunya melalui layanan digital yakni aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), guna memudahkan para peserta," ujar Trioki.
Melalui aplikasi JMO, peserta BPJS Ketenagakerjaan selain dapat melakukan klaim Jaminan Hari Tua (JHT) juga bisa menggali informasi tentang berbagai hal terkait BPJS Ketenagakerjaan," ungkap Trioki.
“Pada hari ini kami memberikan layanan special. Kami mengajak para peserta yang hadir menggunakan aplikasi JMO untuk mengakses beragam informasi dan layanan," tandasnya.
Selain memberikan kemudahan dengan pemanfaatan layanan digital itu, BPJS Ketenagakerjaan Pasuruan juga memberikan snack boks dan minuman gratis. Bahkan, bagi peserta yang mengikuti games seru juga diberikan hadiah menarik.
Tidak hanya itu, di Harpelnas 2024 ini BPJS Ketenagakerjaan Pasuruan juga melakukan kunjungan ke peserta yang sedang dirawat di rumah sakit atau Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) akibat kecelakaan kerja.
Trioki menegaskan, BPJS Ketenagakerjaan berkomitmen untuk selalu menghadirkan pelayanan terbaik pada peserta. "Seluruh rangkaian kegiatan hari ini sekaligus sebagai bentuk ungkapan ketulusan kami dalam memberikan pelayanan pada peserta," ujarnya.
"Harapannya, peserta semakin percaya pelayanan terbaik kami, dan bisa menarik orang-orang sekitar mereka untuk juga menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan," pungkas Trioki. (Adv)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Redaksi |
Editor | : Satria Galih Saputra |
Komentar & Reaksi