NGAWI - Kehadiran kelompok kerja masyarakat (Pokmas) yang dibentuk oleh Suharsono Kepala Desa Sidorejo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi disambut baik oleh warga masyarakat setempat.
Pasalnya, hadirnya pokmas di desa Sidorejo dinilai sebuah kemajuan. Harapannya, dengan adanya pokmas masyarakat desa Sidorejo lebih kompak maju bersama untuk kesejahteraan dan kemajuan desa.
"Ini lompatan yang sangat bagus untuk pemerintah desa Sidorejo. Tentu ini sebuah kemajuan. Harapan kami, seluruh warga masyarakat Sidorejo bisa maju bersama, kompak dan sejahtera," kata Koco warga setempat, Rabu (30/3/2022).
Disisi lain, pembangunan desa Sidorejo terlihat memang sangat pesat. Mulai dari gapura pintu masuk, taman, hingga infrastruktur jalan. Hal ini pun juga mendapatkan apresiasi dari warga Sidorejo.
"Memang di bawah kepimpinan Pak Suharsono, warga desa Sidorejo sangat merasakan perbaikan yang sangat signifikan, terutama pada infrastruktur jalan," Warga Sidorejo yang mengaku bernama Yanto.
"Memang bertahap, sehingga agak lama. Karena anggaran tidak harus terserap semua pada infrastruktur, pada perbaikan ekonomi masyarakat melalui bantuan langsung tunai (blt) juga dianggarkan," tambahnya.
"Namun yang pasti, peningkatan kemajuan desa Sidorejo sangat kami rasakan, dan kami sangat mendukung kinerja pemdes Sidorejo untuk kemajuan bersama," pungkasnya.
Diketahui, untuk pertama kalinya sepanjang sejarah di Desa Sidorejo. Baru kali ini telah dibentuk sekaligus dikukuhkannya dua pokmas. Yakni Pokmas Rejo Asri dan Pokmas Sidorejo Bersatu.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Ari Hermawan |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi