SUARA INDONESIA

Hindari Hal Ini Saat Naik Kereta Api Kalau Nggak Pengen Diturunkan

Ambang Hari Laksono - 03 February 2022 | 09:02 - Dibaca 3.59k kali
Pendidikan Hindari Hal Ini Saat Naik Kereta Api Kalau Nggak Pengen Diturunkan
(Sumber Foto : Suara.com)

SUARA INDONESIA — Ada beberapa aturan dan etika yang wajib kita terapkan saat naik kereta api. Hal tersebut juga menjadi adab dan budaya, karena pada dasarnya saat kita naik kereta api, kita juga akan berinteraksi dengan penumpang lainnya.

Dilansir dari situs resmi PT. KAI (Persero), ada beberapa hal yang memang dilarang atau tidak diperbolehkan dilakukan saat naik kereta dan apabila dilanggar akan mendapatkan sanksi yang bisa berujung pada hangusnya tiket dan diturunkan di stasiun terdekat. Berikut merupakan hal yang sebaiknya kamu hindari ketika naik kereta api :


1. Membawa Binatang Peliharaan / Binatang Liar

Mungkin pada jaman dahulu, kamu masih bisa membawa binatang masuk bersamaan ke dalam kereta, namun kali ini tidak. PT. KAI secara tegas melarang penumpang membawa binatang masuk ke dalam kereta.

Namun ada cara lain apabila kamu ingin tetap membawa serta binatang peliharaanmu naik kereta. Kamu harus menggunakan jasa ekspedisi pengiriman Kereta Api yang biasanya tersedia di sekitar stasiun, sampaikan bahwa akan mengirim binatang peliharaan ke kota tujuanmu.


2. Membawa Senjata Tajam / Senjata Api

Ini juga sebaiknya kamu hindari. PT. KAI tidak mengizinkan penumpang membawa sajam ataupun senpi dengan tujuan untuk mengantisipasi tindakan kriminal yang bisa sama terjadi di dalam kereta.

Apabila penumpang kedapatan membawa sajam ataupun senpi, sanksi nya tidak main-main. Selain diturunkan dari kereta, kamu juga akan berurusan dengan pihak-pihak terkait.


3. Merokok / Vape / Vapor

Hal ini biasanya sering terjadi, penumpang yang merokok di dalam kereta baik itu di kursi maupun di toilet kereta pasti akan diturunkan di stasiun terdekat oleh para petugas.

PT. KAI telah memberlakukan larangan merokok didalam kereta ini sejak tahun 2009 yang lalu. Selain tidak baik untuk kesehatan, merokok juga akan menganggu kenyamanan penumpang lainnya, ditambah lagi seluruh rangkaian kereta api saat ini sudah dilengkapi fasilitas pendingin ruangan (AC).


4. Membuka Pintu Saat Kereta Melaju

Tindakan ini merupakan yang paling berbahaya. Kereta akan melaju dengan sangat kencang apabila sudah berangkat dari stasiun.

Membuka pintu kereta saat sedang berjalan memang sebaiknya jangan dilakukan, penumpang bisa berpotensi terjatuh, terpeleset dari kereta atau bahkan terlempar karena terkena angin kencang.


5. Membawa Barang Dengan Bau Menyengat

Bisa dibilang, jika kita membawa barang dengan bau menyengat, itu akan mengganggu penumpang yang lain. Contoh barang berbau menyengat adalah durian. Apabila kamu kedapatan membawa barang tersebut, maka barang kamu harus memilih, barang nya ditahan atau dikirimkan melalui ekspedisi kereta api.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ambang Hari Laksono
Editor : Moh.Husnul Yaqin

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV