GRESIK - Wilayah Kecamatan Balongpanggang merupakan lokasi rawan terjadi bencana. Salah satunya bencana banjir luapan Kali Lamong.
Untuk meminimalisir adanya banjir di lokasi tersebut, Muspika dan pemerintah desa setempat membentuk desa tangguh bencana (Destana) di Desa Wotangsari, Kecamatan Balongpanggang, (1/3/2021).
Pembentukan Destana diadakan penyerahan masker dan penanaman pohon mangga secara simbolis. Ini sebagai contoh kepada masyarakat agar peduli lingkungan.
"Kami berharap masyarakat peduli dengan penanggulangan bencana yang ada di lingkungannya," kata Saifulah Lumaela, Staf PK BPBD Jawa Timur, Senin (1/3/2021).
Sementara itu, Danramil Balongpanggang, Kapten Inf M Zainudin mengatakan, pembentukan Destana dapat meminimalisir bencana banjir di wilayah tersebut.
"Kami siap bekerja bersama dengan masyarakat demi mengurani resiko bencara di Balongpanggang," kata Kapten Inf Zainudin.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Syaifuddin Anam |
Editor | : |
Komentar & Reaksi