SUARA INDONESIA

Bupati Bojonegoro Pantau Langsung Program Rantang Kasih Moe

Aji Susanto - 13 August 2021 | 09:08 - Dibaca 652 kali
Peristiwa Daerah Bupati Bojonegoro Pantau Langsung Program Rantang Kasih Moe
Bupati (kiri) berikan Rantang Kasih Moe ke salah satu Lansia

BOJONEGORO, Secara langsung, Bupati Anna Mu'awanah pantau pelaksanaan program rantang kasih moe di Desa Ngablak Kecamatan Dander.

Sela-sela kegiatan, bupati ungkapkan bila program itu diperuntukkan sebagai langkah menjaga nutrisi dan gizi bagi Lansia (Lanjut Usia).

"Program ini dilaksanakan melalui tim penggerak PKK tiap kecamatan," ungkapnya Jum'at (13/08/2021).

Dijelaskan, bahwa tim penggerak PKK membagikan 10 rantang kasih moe setiap hari Jum'at kepada para Lansia secara bergiliran.

"Setiap kegiatan dianggarkan 500 rb, yakni terbagi untuk 10 rantang," ujarnya.

Dirinya mengungkapkan, kedatangan secara langsung ini tidak lain guna memastikan program berjalan lancar sesuai target dan harapan.

"Semoga program ini dapat berikan manfaat positif bagi para Lansia, serta terus berjalan secara berkelanjutan," tukasnya.

Dapat diketahui, program rantang kasih moe berisi 2 porsi. Yakni untuk makan pagi dan siang hari, dengan tetap memperhatikan kandungan gizi maupun nutrizi bagi para Lansia.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aji Susanto
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya