SUARA INDONESIA

Bupati Situbondo Santuni Warga yang Rumahnya Roboh

Syamsuri - 28 October 2022 | 15:10 - Dibaca 2.83k kali
Peristiwa Daerah Bupati Situbondo Santuni Warga yang Rumahnya Roboh
Bupati Situbondo, H. Karna Suswandi, dan Anggota BPBD, Dinsos dan Forum CSR saat mengunjungi Nenek Nisa, warga Dusun Dergung, Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa. (Foto : Syamsuri/Suara Indonesia) 

SITUBONDO - H. Karna Suswandi Bupati Situbondo memberikan santunan terhadap rumah warga yang roboh akibat diterjang hujan besar.

Sebelum bantuan itu disalurkan, Bupati Karna langsung mendatangi rumah korban yang roboh akibat diterjang hujan bersama Anggota BPBD, Dinsos dan Forum CSR, khususnya pada rumah Nenek Nisa, warga Dusun Dergung, Desa Curah Tatal, Arjasa, Jumat (28/10/2022). 

Dalam kesempatan tersebut, pria yang akrab disapa Bung Karna ini mengatakan, pihaknya beserta Forum CSR Situbondo berencana membangun kembali rumah Nenek Nisa.

"Saya hadir di sini bersama Forum CSR Situbondo akan membangunkan kembali rumah korban," ujarnya. 

Menurut orang nomor satu di Situbondo ini, anggaran yang digunakan untuk membangun kembali rumah Nenek Nisa sekitar Rp15 juta.

"Material bangunan kami siapkan yang sama seusai dengan standar Birulah (bangun rumah layak huni )," tambahnya. 

Untuk proses pembangunan rumah Nenek Nisa ini bisa dilakukan secara bergotong-royong oleh warga sekitar.

"Saya minta surat pengajuannya segera diberikan ke Furum CSR. Kalau Senin besok sudah diajukan, Senin siangnya langsung cair. Sehingga Selasa nya bisa langsung dibangun," tegasnya. 

Perlu diketahui, Pemkab Situbondo selain membangunkan ru mm ah kembali juga memberikan bantuan paket sembako dan peralatan rumah tangga. 

Untuk diketahui, Nenek Nisa, warga Dusun Dergung, Desa Curah Tatal, Kecamatan Arjasa, Situbondo. Rumah yang ia tempati selama bertahun-tahun roboh. Akibatnya korban mengalami kerugian materil hingga Rp50 juta. (Syam) 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya