SUARA INDONESIA

Monyet Liar Teror dan Serang Warga di Situbondo, Satu Orang Dilarikan ke Puskesmas

Syamsuri - 24 January 2023 | 22:01 - Dibaca 1.17k kali
Peristiwa Daerah Monyet Liar Teror dan Serang Warga di Situbondo, Satu Orang Dilarikan ke Puskesmas
Taningsih, warga Desa Mlandingan Wetan, Kecamatan Bungatan menjalani perawatan di Puskesmas Kendit. (Syamsuri/suaraindonesia.co.id).

SITUBONDO - Salah satu rumah warga di Desa Mlandingan Wetan, Kecamatan Bungatan, Situbondo, diserang seekor monyet liar. Akibat dari kejadian tersebut, satu orang mengalami luka serius dan dilarikan ke puskesmas setempat. 

Menurut data yang berhasil dikumpulkan oleh wartawan suaraindonesia.co.id, monyet liar tersebut tiba-tiba masuk ke rumah warga milik Taningsih. Penghuni rumah sontak kaget dan minta pertolongan kepada warga setempat. Pasalnya, hewan mamalia itu tiba-tiba menyerang dengan cara mencakar dan menggigit. 

Koordinator Lapangan (Korlap) Pemadam Kebakaran (Damkar) Situbondo, Imam Busiri menjelaskan, pukul 12.40 WIB monyet liar yang diperkirakan dari dalam hutan langsung turun menuju rumah Taningsih. Saat itu kebetulan penghuni rumah yang bernama Taningsih lagi sedang beristirahat. 

"Nah, saat Taningsih beristirahat, tiba-tiba ada monyet masuk, dengan spontan dia langsung mengusirnya tetapi justru diserang," ujarnya, Selasa (24/1/2023).

Kata Imam, dengan kejadian tersebut pihak keluarga lain berupaya untuk meminta pertolongan kepada warga setempat. Pasalnya, monyet liar tersebut semakin ganas menyerang penghuni rumah.

"Warga yang mendengar teriakan dari keluarga Taningsih langsung berbondong mendekat. Tapi tidak ada yang berani membantu," terangnya. 

Sehingga salah satu warga setempat memilih untuk menghubungi petugas Damkar. Seketika, petugas pun langsung menuju lokasi. 

"Kami menerima laporan via telepon pukul 13.00 WIB berasal dari warga Desa Mlandingan Wetan terkait adanya monyet menyerang warga. Untuk itu, kami langsung terjun ke lokasi," ungkapnya. 

Setibanya di lokasi, Imam mengaku kesulitan untuk mengevakuasi monyet liar tersebut. Sebab, warga yang berada di lokasi rumah Taningsih terlalu banyak sehingga membuat monyet sulit ditangkap.

"Kami kesulitan untuk menangkap monyet karena keterbatasan alat, monyet liar itu baru bisa ditangkap setelah beberapa waktu kemudian ketika kondisinya sudah terpojok di sudut rumah," ucapnya. 

Untuk menangkap monyet liar tersebut petugas dibantu warga setempat menggunakan alat seadanya seperti karung dan kayu untuk melumpuhkan serangan monyet. Setelah itu, dimasukkan ke dalam karung dan dibawa petugas ke kantor untuk dibebaskan. 

Sedangkan korban yang bernama Taningsih dilarikan ke Puskesmas Bungatan untuk mendapat perawatan medis. "Kondisi korban cukup parah. Mengalami luka serius pada bagian kaki, pergelangan tangan dan pelipis sebelah kanan," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya