MOJOKERTO - Calon Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra hari ini melakukan kampanye di delapan titik wilayah Kecamatan Puri dan Sooko, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Rabu (30/9/2020)
Pada kunjungan pertamanya pria yang akrab disapa Gus Barra ini mengunjungi rumah H. Muslik di Dusun Kebogerang, Desa Sumbergirang. Kemudian dilanjutkan Ponpes Ustaz Yono di Dusun Pohgurih, Desa Sumolawang. Setelahnya mengunjungi rumah Ustaz Qumay di Desa Plososari.
Sebelum kunjungan terakir rombongan IKBAR Sholat dhuhur di Masjid Al Ihlas Plososari, yang diimami langsung oleh Cabub Gus Barra. Seusai sholat tim segera menuju ke warung soto, tahu campur, bakso, es degan bu Maymunah Desa Kintelan.
Kunjungan terus dilanjutkan dengan mengunjungi kediaman Gus Zen yang merupakan adik dari Gus Dullooh seorang alumni ponpes Lirboyo Kediri Desa Medali.
Dalam sambutannya di setiap titik Gus Barra menyatakan inti dari kunjungannya adalah melakukan silaturrahim dan meminta doa restu kepada tokoh agama, sesepuh dan masyarakat agar IKBAR bisa memenangkan Pilkada 2020.
"Kunjungan ini kami niatkan untuk silaturrahim dan meminta doa kepada para tokoh agama, sesepuh dan juga masyarakat Mojokerto agar IKBAR dapat meraih kemenangan pada momentum Pilkada ini," ujarnya.
Paslon dengan visi dan misi Mojokerto "Maju, Adil, Makmur" ini berusaha mengembakan segala sektor seperti infra struktur, skala prioritas melanjutkan pembangunan jalan dan infrastruktur lain seperti fasum, stadion dan lain lain
Sementara untuk bidang Pendidikan dari Paud, TK, SD/MI, SMP akan diadakan sekolah gratis. Selanjutnya para guru honorer harus digaji setara guru PNS agar kesejahteraan meningkat, sedangkan bagi tingkat SMA hal tersebut merpukan ham provinsi, namun Kabupaten akan terus memberikan dukungan.
Gus Barra melanjutkan nantinya bidang pertanian perlu dievaluasi tentang menyuburkan tanah serta pupuk berimbang dan pengairan lancar.
"Nanti untuk bidang pertanian kami akan lakukan evaluasi terkait penyuburan tanah, pupuk berimbang dan juga pengairan yang lancar," lanjutnya.
Tidak ketinggalan untuk bidang ekonomi akan ada peningkatan usaha ekonomi kerakyatan,dan UMKM yang membangkitkan perekonomian Mojokerto.
Setelah melakukan kunjungan ke 4 titik, Gus Barra melakukan foto bersama dengan tim 9 Kecamatan Puri yang di Ketuai M. Cholil dari Sumolawang. Tim 9 sendiri terdiri dari 6 Partai Polituk yaitu Demokrat, Nasdem, PAN, PKS, HANURA dan GERINDRA.
Kunjungan kemudian dilanjutkan ke empat titik selanjutnya yang berasa di Kecamatan Sooko yakni Desa Gemekan, Desa Kedawang, Desa Wringin Rejo dan Desa Tempuran.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Imam Hairon |
Editor | : |
Komentar & Reaksi