SUARA INDONESIA

Cawawali Mujiaman Ingin Selesaikan Problem Hunian Masyarakat

- 31 October 2020 | 19:10 - Dibaca 2.45k kali
Politik Cawawali Mujiaman Ingin Selesaikan Problem Hunian Masyarakat
Foto: Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Mujiaman Sukirno.

SURABAYA - Calon Wakil Wali Kota Surabaya, Mujiaman Sukirno, ingin mencoba menyelesaikan permasalahan hunian masyarakat.

Ia menilai, perlu ada suatu terobosan untuk menyelesaikan persoalan ini. Mengingat, masih banyak masyarakat Surabaya tinggal di tempat tak layak huni.

"Kita harus segera mengatasi masalah hunian ini karena semakin kita terlambat menyelesaikan akan semakin tambah penderitaan masyarakat," ujarnya, Sabtu (31/10/2020).

Menurutnya, ada sekitar 9 ribu masyarakat Surabaya yang saat ini belum mempunyai tempat tinggal. Pastinya, dia bersama Machfud Arifin akan memprioritaskan masyarakat Surabaya.

"Kita akan memprioritaskan untuk saudara-saudara kita yang belum punya rumah sama sekali. berikutnya adalah saudata kita yang menempati tempat yang kurang layak," terangnya.

Lebih lanjut, ia memastikan, problem hunian akan dijadikan salah satu program prioritas apabila pasangan Machfud Arifin - Mujiaman terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya. (lhm)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya