SUARA INDONESIA

DPC PPP Kabupaten Purworejo Bergerak Siap Hadapi Pemilu 2024

Agus Sulistya - 06 March 2022 | 16:03 - Dibaca 2.08k kali
Politik DPC PPP Kabupaten Purworejo Bergerak Siap Hadapi Pemilu 2024
Kartika Zuhala (kiri) saat memberikan bendera PPP kepada pengurus anak cabang Bener

PURWOREJO - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Purworejo terus bergerak untuk melakukan peremajaan pengurus partai di tingkat kecamatan.

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menyambut tahun politik 2024 dan untuk memastikan mesin partai dapat bekerja guna mendapatkan suara yang telah ditargetkan untuk pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPC PPP Kabupaten Purworejo, Kartika Zuhala menyampaikan, ada sebanyak 13 dari 16 di tingkat kecamatan yang sudah direorganisasi sejak 20 Februari 2022 lalu.

"Sisanya insya Allah minggu ini akan kami selesaikan. Untuk mekanisme pembentukan struktur organisasi kepengurusan PAC itu sebenarnya telah dilakukan jauh-jauh hari dengan konsolidasi dan pemetaan potensi kader dari masing-masing kecamatan," ucap Zuhala atau Lala dalam Musancab PPP di Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (06/03/2022).

Lebih lanjut, Lala mengatakan, bahwa sejak beberapa waktu lalu DPC PPP Kabupaten Purworejo, terus melakukan konsolidasi dengan kader-kader di seluruh kecamatan serta silaturahmi dengan para tokoh-tokoh sepuh untuk mendengarkan saran serta masukan.

"Jadi reorganisasi ini berjalan melalui proses yang panjang. Harapannya, kedepan akan terbentuk kepengurusan yang efektif dan mampu bergerak membesarkan partai di wilayahnya masing-masing," kata Lala.

Diungkapkanya, meskipun kepengurusan periode sebelumnya tetap diakomodir sebagai triger bagi masing-masing PAC.

"Pada periode ini, dimasukkan minimal 50 persen pengurusnya dari kalangan generasi muda. Hal ini tidak hanya terjadi di kepengurusan tingkat PAC, di Cabang pun mayoritas penggeraknya adalah anak-anak muda. Dengan formasi seperti ini, saya yakin PPP di Purworejo akan berubah menjadi partai yang semakin diperhitungkan dan mampu meraih target yang ditentukan pada Pemilu 2024 mendatang," ungkap Lala.

Lala menambahkan, mengenai target kursi di 2024 nanti, dirinya enggan membicarakannya karena masih fokus mempersiapkan mesin partai dan berjuang semaksimal mungkin.

"Pada Pemilu 2024 nanti kami akan membuka kesempatan untuk generasi muda di Purworejo yang memiliki minat di dunia politik untuk tampil sebagai calon anggota legislatif. Ini eranya anak muda, jadi kami memberikan perhatian serius bahkan menjadi skala prioritas partai untuk generasi muda," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Agus Sulistya
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya