SUARA INDONESIA

KPU Kabupaten Madiun Terima 9.012 Bilik Suara

Prabasonta/Erik P - 05 November 2023 | 09:11 - Dibaca 1.51k kali
Politik KPU Kabupaten Madiun Terima 9.012 Bilik Suara
Logistik 9.012 bilik suara diterima KPU Kabupaten Madiun yang akan di simpan di Gedung Korpri dengan penjagaan oleh petugas keamanan secara ketat, Sabtu (04/11/2023).( Foto: Ery Pramudya/ Suaraindonesia.co.id)

MADIUN, Suaraindonesia.co.id - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Madiun menerima logistik pemilu tahun 2024. Tiba di Madiun pada Sabtu (04/11/2023), 9.012 bilik suara disimpan di Gedung Korpri Kabupaten Madiun dengan penjagaan petugas keamanan.

"Jumlah tersebut akan di gunakan untuk 2.553 tempat pemungutan suara sekabupaten Madiun pada pelaksanaan pemilihan umum pada 2024 mendatang," kata Agung Dwi Murdiyanto, Sekretaris KPU Kabupaten Madiun 

Agung mengatakan, KPU memlihnya Gedung Korpri, karena tempatnya aman dan kapasitasnya mencukupi sebagai tempat penyimpanan logistik Pemilu, terutama pada musim hujan seperti sekarang ini.

"Untuk keamanan logistiknya akan dijaga oleh petugas dari kepolisian dan petugas Satpol PP di awasi oleh Bawaslu Kabupaten Madiun," terangnya.

Logistik yang lain seperti tinta dan kotak suara, pendistribusiannya diperkirakan dalam waktu dekat. (*)




» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Prabasonta/Erik P
Editor : Danu Sukendro

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya