SUARA INDONESIA

Anggota DPRD Jateng Ajak Masyarakat di Cilacap Amalkan Pancasila

Satria Galih Saputra - 17 January 2024 | 23:01 - Dibaca 1.08k kali
Politik Anggota DPRD Jateng Ajak Masyarakat di Cilacap Amalkan Pancasila
Anggota Komisi B DPRD Provinsi Jawa Tengah, Sarno foto bersama usai sosialisasi di Aula Gedung DPC PDIP Cilacap. (Foto: istimewa)

SUARA INDONESIA, CILACAP - Anggota Komisi B DPRD Provinsi Jawa Tengah, Sarno menggelar sosialisasi kebangsaan bersama ratusan masyarakat di wilayah kota Cilacap, Jawa Tengah pada Rabu (17/1/2024) malam. 

Sosialisasi yang berlangsung di Aula Gedung DPC PDIP Cilacap ini dibalut dalam Focus Group Discussion (FGD), dengan membahas pancasila sebagai perekat dan pemersatu bangsa. 

Dalam kesempatan itu, Anggota Komisi B DPRD Provinsi Jateng ini mengajak masyarakat untuk mengamalkan pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 

"Melalui sosialisasi ini kami ingin mengajak masyarakat agar mengamalkan pancasila dalam kehidupan sehari-hari mereka karena masih ada segelintir kelompok yang seolah ingin menggantikan pancasila," ujar Sarno.  

"Kami juga berharap masyarakat nantinya dapat betul-betul mengerti apa pancasila itu. Jadi mereka tidak hanya hafal dengan pancasila, namun dibuktikan, dilaksanakan dan diamalkan," tandasnya. 

Sarno menyebut pancasila merupakan dasar negara yang tidak bisa digantikan, dan merupakan pedoman hidup. "Di dalam lima sila itu sudah lengkap dan jelas ada terkait keagamaan, kemanusiaan, sosial, demokrasi dan musyawarah mufakat," katanya. 

Menurut Sarno dengan mempedomani lima sila pancasila, masyarakat dapat hidup tenang, aman dan damai tidak ada suatu permasalahan. 

"Semuanya sudah diatur disitu, dan itu bisa menjadi pedoman dalam hidup berbangsa dan bernegara. Intinya masyarakat karena hidup di lingkungan jadi ayem tentrem tidak ada suatu persoalan. Apalagi jelang Pemilu saat ini, semua ingin damai," pungkasnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya