SUARA INDONESIA

Dinilai Ngayomi dan Pengalaman Memimpin, HNSI Cilacap Dukung Kapolda Jateng Maju Cagub 2024

Satria Galih Saputra - 13 July 2024 | 15:07 - Dibaca 1.64k kali
Politik Dinilai Ngayomi dan Pengalaman Memimpin, HNSI Cilacap Dukung Kapolda Jateng Maju Cagub 2024
Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Cilacap Sarjono. (Foto: istimewa)

SUARA INDONESIA, CILACAP - Menjelang pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024, Ahmad Lutfhi kembali mendapat dukungan dari elemen masyarakat di Cilacap, Jawa Tengah untuk maju sebagai calon gubernur. Kali ini, dukungan datang dari nelayan yang tergabung dalam Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Cilacap.

Dukungan terhadap Kapolda Jateng ini bukan tanpa alasan. Ahmad Lutfhi sendiri dinilai pantas untuk memimpin Jawa Tengah lima tahun ke depan.

"Pak Lutfhi ini jadi Kapolda Jawa Tengah kan sudah lama, kurang lebih lima tahun. Jadi beliau saya kira sudah berpengalaman dalam memimpin, dan mungkin sudah mengetahui seluk beluk pemerintahan sebelumnya. Sehingga sudah pantas menjabat sebagai Gubernur Jateng," ujar Ketua HNSI Cilacap Sarjono saat ditemui, Sabtu (13/7/2024).

"Dan besar kemungkinan nanti beliau bisa melanjutkan pembangunan-pembangunan di Jawa Tengah. Selain itu, kantornya juga nggak pindah-pindah, dari Kapolda ke Gubernur kan deket itu di Semarang," imbuhnya.

Disamping itu, sosok Ahmad Lutfhi yang dinilai bisa mengayomi, menurut Sarjono sangat dibutuhkan nelayan, khususnya nelayan kecil yang ada di Kabupaten Cilacap. "Orangnya selain ngayomi, juga enak diajak komunikasi," ungkapnya.

"Kebetulan kita juga sudah deklarasi. Intinya dari HNSI sangat mendukung dan setuju kalau Pak Lutfhi yang terpilih menjadi Gubernur periode 2024-2029," lanjutnya.

Sarjono berharap apabila Ahmad Lutfhi maju dan terpilih sebagai Gubernur, nelayan kecil nantinya bisa diperhatikan. "Nelayan kecil harapannya banyak perhatian dari beliau nanti karena saya melihat masih banyaknya permasalahan nelayan yang ada di bawah," ujarnya.

"Apabila beliau maju dan terpilih, kami juga minta jalan tol di Kabupaten Cilacap agar bisa direalisasi, koordinasi dengan pusat, karena saat ini akses untuk ke luar kota susah dan memakan waktu lama. Kalau ada jalan tol kan jadi mudah, perjalanan juga cepat," sambung nelayan asal Cilacap ini.

Sementara menanggapi pasangan Ahmad Lutfhi yang tepat pada Pilgub 2024 nanti, Sarjono menyampaikan, bahwa siapapun tidak menjadi soal. "Kalau Pak Lutfhi mau berpasangan dengan siapa saja silahkan, karena yang punya kewenangan itu partai politik," katanya.

"Tinggal nanti mencari siapa yang pantas mendampingi beliau. Bukan yang sekedar pantas-pantas saja, tapi benar-benar layak dan bisa meraup suara banyak," pungkas nelayan sekaligus pengusaha ikan ini. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya