SUARA INDONESIA

Bukti Pengabdian, Pasangan Repol-Ardo Berani Teken MoU dengan Masyarakat dan Siap Tunaikan Janji

Yudha Pratama - 21 September 2024 | 18:09 - Dibaca 1.62k kali
Politik Bukti Pengabdian, Pasangan Repol-Ardo Berani Teken MoU dengan Masyarakat dan Siap Tunaikan Janji
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar, Repol-Ardo. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, KAMPAR - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar, Repol-Ardo memberikan komentar soal adanya komitmen program kedepan dengan masyarakat.

Pasangan ini berani menyatakan sikap bahwa komitmen tersebut bukanlah hanya sekedar kampanye sesaat. Menurut pasangan ini, komitmen haruslah ditunaikan, dan tidaklah hanya sekedar janji.

"Bagi saya hidup ini merupakan pengabdian, jadi tidaklah salah. Jika terpilih nanti kami akan menunaikan janji-janji kampanye kepada masyarakat," ucap Repol saat ketika bersilaturahmi dengan masyarakat Dusun Kebuh, Tengah Desa Empat Balai, Kecamatan Kuok, Kampar, Sabtu (21/9/2024).

Repol mengaku bahwa dirinya siap menjalankan program yang telah dititipkan kepada dirinya. Program itu merupakan keinginan masyarakat yang harus ditunaikan.

Bahkan, kata dia, jika ada keraguan, dirinya siap menandatangani perjanjian dengan masyarakat melalui tanda tangan di atas kertas atau Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani.

"Apabila mereka ragu dengan janji-janji yang tidak akan kami tempati nantinya, kami siap melakukan tanda tangan di atas kertas Memorandum of Understanding (Mou) yang ditandatangani," tuturnya.

Namun, dalam perjanjian ini Repol juga memberikan saran agar perjanjian tersebut merupakan perjanjian yang masuk akal.

"Diatas kertas akan kita tekan MoU, namun tentunya permintaan yang standar dan masuk akal. Jika nantinya janji pula yang besar dikhawatirkan tidak pula akan terealisasi," sebutnya.

"Namun apapun yang diminta oleh masyarakat akan kita berikan apabila mereka bertekad bulat dalam membantu saya," ucap Repol.

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat, Muhammad HL, mengaku telah melihat secara langsung apa yang telah diperbuat oleh sosok Repol ini. Menurut dia, perjalanan Repol di dunia politik selalu lancar.

"Tadi Bapak Repol telah menyampaikan perjalanannya selama 20 tahun menjadi anggota DPRD Kabupaten Kampar, dan terpilih lagi menjadi anggota DPRD Provinsi Riau. Selama ini kami melihat perjuangannya begitu lancar, dan mudah-mudahan kali ini terpilih menjadi Bupati Kampar," bebernya.

"Kami sangat salut dengan perjuangan mereka berdua ini, meski Ardo diambil partainya oleh calon lain, dia masih mengantarkan pasangan calon tersebut untuk mendaftar ke KPU, padahal Ardo juga merupakan bakal calon wakil bupati yang berpasangan dengan Repol," jelasnya mantan anggota DPRD itu. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Yudha Pratama
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV