SUARA INDONESIA, TUBAN - Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menjalani kampanye di beberapa titik di Kabupaten Tuban. Salah satunya, hadir menyapa ribuan kader Muslimat NU di GOR Rangga Jaya Anoraga, Sabtu (28/09/2024).
Dalam kegiatan pelantikan PAC Muslimat se-Kabupaten Tuban dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini, Khofifah meminta doa restu dan dukungan dalam kontestasi Pilkada 2024.
“Hari keempat (kampanye, Red) kita berada di Tuban. Dari pasar Merakurak, Beji, ke tempat nelayan di Bulu Madura kemudian ke MPS dan SKT di Widang. Ini adalah titik ke lima dan Insyallah ada satu titik lagi. Ini bagian dari ikhtiar memaksimalkan penyapaan,” kata Khofifah.
Cagub Jawa Timur nomor urut 2 ini mengaku, dalam kegiatan silaturahmi ini sengaja tidak menggunakan seragam muslimat, karena sudah mengajukan cuti sebagai Ketua Umum PP Muslimat NU.
“Selama kampanye saya sudah mengajukan cuti, baik itu sebagai Ketua PBNU dan Ketua Umum PP Muslimat,” ujarnya.
Lebih lanjut, Khofifah menyebut kunjungannya ke Kabupaten Tuban hari ini, dirinya mendapat keluhan terkait kelangkaan BBM di tingkat nelayan.
Menurutnya, permasalahan pasokan BBM ini sebenarnya bisa langsung ditangani pihak Pertamina.
“Dulu biasanya kita update peta terbaru sesuai kebutuhan dari sentra-sentra nelayan. Baru dikomunikasikan dengan Pertamina,” tandasnya. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Irqam |
Editor | : Mahrus Sholih |
Komentar & Reaksi