SUARA INDONESIA

Perindo Surabaya Akui Kualitas Program Eri-Armuji di Debat Perdana

Lukman Hadi - 17 October 2024 | 01:10 - Dibaca 598 kali
Ekbis Perindo Surabaya Akui Kualitas Program Eri-Armuji di Debat Perdana
Momen foto bersama Sekretaris Perindo Surabaya, Andre Setiawan bersama Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi selepas debat perdana, Rabu (16/10/2024). (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA - Debat perdana pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota usai digelar KPU Surabaya, di Dyandra Convention Center, pada Rabu 16 Oktober 2024.

Dalam debat perdana itu, Paslon Eri-Armuji dengan percaya diri memaparkan visi dan misi dari program yang dibawa. Hal itu mendapat respon dari Sekretaris Perindo Surabaya, Andre Setiawan, yang turut menyaksikan di lokasi debat.

"Saya melihat bagaimana Mas Eri dan Cak Ji menunjukkan kualitasnya melalui program-program tersebut," kata Andre kepada awak media.

Ia menyebutkan, ada 5 program unggulan Eri-Armuji, di antaranya penguatan ekonomi rakyat, penguatan sumber daya manusia, infrastrukur dan konektivitas, reformasi birokrasi, serta kehidupan sosial dan budaya.

"Ada 5 program unggulan yang td disampaikan, dan saya rasa 5 program tersebut memang perlu dijalankan di Surabaya. Kalau bukan beliau beliau ini, siapa lagi? Masa kotak kosong, rugi," tegasnya.

Politisi muda Perindo ini menyampaikan, setiap program yang diusung Eri-Armuji sangat sejalan dengan nilai-nilai perjuangan yang dipegang Perindo.

"Seperti yang kita tahu dimana dari 10 tahun yang lalu, Perindo selalu memperjuangkan ekonomi kerakyatan melalui gerobak-gerobak kami," imbuhnya.

Oleh sebab itu, dirinya bersama partainya merasa optimis apabila Eri-Armuji mampu meraih kemenangan di Pilkada Surabaya, dengan mendapatkan presentase yang tinggi.

"Saya rasa kepuasan publik terhadap ErJi ini sangat tinggi. Saya optimis sekali presentase kemenangan akan signifikan. Tapi saya titip pesan buat seluruh pendukung Erji, kita tidak boleh lengah dan terus rapatkan barisan agar Surabaya bisa menjadi kota kelas dunia," tutupnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lukman Hadi
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV