JEMBER- Memiliki kulit halus dan lembut tentunya menjadi hal yang didambakan oleh setiap orang, terutama kalangan wanita. Tampil dengan kulit yang demikian ternyata dinilai dapat meningkatkan rasa percaya diri dari seseorang.
Di zaman sekarang, banyak orang yang bahkan akhirnya rela mengeluarkan biaya besar untuk menjalani perawatan, demi mendapatkan kulit yang cantik.
Tapi rupanya, ada beberapa bahan alami yang sangat bermanfaat untuk menghaluskan dan melembutkan kulit. Salah satunya adalah kopi, yang selama ini lebih dikenal sebagai minuman penghilang rasa kantuk.
Sebagaimana yang dilansir dari Heathline, kopi memiliki antioksidan dan sejenis zat yang memberikan efek menenangkan saat dioleskan di bagian kulit.
Berikut beberapa manfaat kopi, yang dinilai baik bagi kecantikan kulit:
1. Wajah Terlihat Lebih Awet Muda
Sudah menjadi rahasia umum bahwa kopi memiliki kandungan antioksidan, yang diklaim mampu melindungi kulit dari radikal bebas. Selain itu, antioksidan juga akan membantu menyamarkan tanda-tanda penuaan yang terjadi pada kulit, karena dapat meningkatkan produksi elastin agar kulit terlihat lebih kencang.
2. Dapat Mengangkat Sel Kulit Mati
Butiran dari bubuk kopi yang bisa dihaluskan, dapat dijadikan scrub untuk kulit tubuh dan wajah. Nantinya dapat mengangkat kotoran yang menyumbat di pori-pori atau sel kulit mati yang ada di bagian tubuh.
3. Merilekskan Kulit Wajah
Antioksidan dalam kopi, rupaya tak hanya perfungsi untuk membuat wajah terlihat lebih awet muda, namun juga memberikan efek tenang kepada kulit wajah. Bagi anda yang sering mengalami iritasi pada wajah akibat terkena paparan sinar matahari, bisa menjadikan kopi sebagai alternatif perawatan kulit.
4. Mengatasi Wajah Berjerawat
Memiliki jerawat di area wajah memang menjadi permasalahan yang sering dikeluhkan oleh orang pada umumnya. Sifat antibakteri dalam kopi, ternyata dapat membantu anda mengatasi permasalahan jerawat yang sangat menyebalkan.
5. Menghilangkan Mata Panda
Apakah anda termasuk orang yang sering begadang, tentunya tidak akan terhindar dari lingkaran mata yang hitam atau biasa disebut dengan mata panda. Bagi sebagian orang, mata panda dianggap mengganggu penampilan. Jika rutin menggunakan ampas kopi tanpa gula sebagai masker di bawah mata, maka anda akan segera terbebas dari mata panda.
Bagaimana? Tertarik untuk melakukan perawatan kecantikan dengan kopi di rumah?, tapi jangan lupa untuk tetap mengimbanginya dengan pola hidup yang sehat.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Wildan Mukhlishah Sy |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi