SUARA INDONESIA

Sudah Dua Tahun, Stok Darah di PMI Banyuwangi Selalu Mencukupi Kebutuhan

Gito Wahyudi - 17 September 2020 | 16:09 - Dibaca 1.51k kali
Kesehatan Sudah Dua Tahun, Stok Darah di PMI Banyuwangi Selalu Mencukupi Kebutuhan
Ilustrasi kantong darang. (Istimewa)

BANYUWANGI - Kebutuhan darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyuwangi selalu mencukupi kebutuhan. Sudah dua tahun terakhir ini persediaan darah mereka tidak pernah mengalami kekurangan.


Hal itu disampaikan Wakil Ketua PMI Banyuwangi Nurhadi usai merayakan hari PMI ke-75 yang diperingati setiap tanggal 17 September.


"Dalam mencukupi kebutuhan darah, alhamdulilah sudah dua tahun terakhir ini kesadaran masyarakat semakin tinggi sehingga semua kebutuhan darah bisa terpenuhi," teranya kepada suaraindonesia.co.id, Kamis (17/9/2020).


Nurhadi menceritakan, dulunya PMI Banyuwangi masih sering kekurangan darah. Bahkan keluar daerah untuk mencari stok darah. Namun dari kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah hingga saat ini PMI Banyuwangi tidak pernah kekurangan darah.


Ia pun menerangkan, sampai hari ini stok darah di PMI Banyuwangi masih ada 350 kantong. Setiap hari pihaknya mengeluarkan 50 sampai 60 kantong darah untuk kebutuhan pasien. "Jumlah ini cukup untuk kebutuhan selama satu minggu," tuturnya.


Dalam mencukupi kebutuhan setiap bulannya, lanjut Nurhadi, PMI Banyuwangi telah menyiapkan jadwal untuk melakukan kegiatan donor darah.


"Tiap hari kita ada jadwal dari kelompok-kelompok yang melakukan donor darah. Kegiatan donor darah ini kita lakukan di tempat yang berbeda. Jadwal ini sudah kita susun sebulan sebelumnya," jelasnya.


Katanya, kebutuhan darah di Kabupaten Banyuwangi setiap bulannya ada sekitar 1.700 kantong. "Alhamdulilah bisa terpenuhi semua," tutupnya.



Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gito Wahyudi
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV