JEMBER - Dengan mengenakan seragam biru muda, puluhan warga yang tergabung dalam komunitas 'Jegeh Apike Jember' bagikan masker dan takjil puasa.
Pembagian dipusatkan di pertigaan Desa Cumedak dan Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Rabu (21/04/2021)
Menurut Ketua Kemunitas JAJ Baginda Bagus menjelaskan, kegiatan itu dilakukan secara spontanitas.
"Ini bagian kepedulian JAJ yang biasa kami lakukan setiap bulan puasa. JAJ bukan hanya sekedar komunitas, tetapi kami juga punya semangat berbagi," ungkap Baginda.
Komunitas sosial yang berdiri sejak kepemimpinan Kapolres Jember Alfian itu, kata Bagunda, sampai saat ini masih solid dan jumlahnya ratusan.
"Ratusan masker ini, Kerana masyarakat banyak belum sadar dan banyak pengendara tidak bermasker saat keluar rumah. Padahal, virus Covid-19 masih belum lenyap," sebutnya.
Pria lulusan Universitas Jember ini berharap, kegiatan JAJ akan terus ada dan kehadirannya bisa bermanfaat untuk Jember.
"Dalam bukan Ramadhan ini, kami juga akan mengadakan kegiatan serupa di beberapa titik lain," pungkasnya. (Roni)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Imam Hairon |
Editor | : M Ainul Yaqin |
Komentar & Reaksi