SUARA INDONESIA

Cukur Telak Porwing 6-1, Coach Syamsuddin Uji Taktik Baru Persewangi

Muhammad Nurul Yaqin - 03 November 2024 | 22:11 - Dibaca 660 kali
Olahraga Cukur Telak Porwing 6-1, Coach Syamsuddin Uji Taktik Baru Persewangi
Uji coba pra musim, Persewangi cukur telak Porwing 6-1. (Foto: Istimewa).

SUARA INDONESIA, BANYUWANGI - Persewangi Banyuwangi menampilkan performa impresif dalam laga uji coba pra-musim. Menjamu Porwing dari Tegaldlimo di Home Base AIL, Persewangi sukses menang telak dengan skor 6-1, Sabtu (2/11/2024) kemarin.

Selama 90 menit, Persewangi bermain dominan. Meski tak diperkuat bek utama Rachmat Latif, Laskar Blambangan tetap tampil solid di lini belakang dan agresif di lini depan.

Pelatih Persewangi, Syamsuddin Batola menyatakan bahwa kemenangan ini bukanlah tujuan utama. “Kami lebih fokus melihat perkembangan fisik dan taktik pemain setelah latihan intensif,” jelas Syamsuddin usai pertandingan.

Mantan pelatih PSM itu sengaja menekankan strategi ofensif untuk menguji ketahanan fisik para pemain. “Instruksi saya jelas, terus menekan agar pemain terbiasa dengan tekanan dari lawan,” imbuh coach Syamsuddin.

Persewangi tampil konsisten menyerang sepanjang pertandingan, menghasilkan enam gol. Meski dalam tekanan, Porwing berhasil mencuri satu gol lewat titik penalti di babak kedua.

Syamsuddin juga memanfaatkan laga ini untuk merombak formasi dan mencermati kinerja pemain muda lokal. Tiga kali uji coba terakhir membantunya menyusun starting eleven untuk musim kompetisi nanti.

“Saya sudah memiliki gambaran pemain inti yang akan menjadi tulang punggung tim. Meski demikian, pintu masih terbuka bagi talenta muda Banyuwangi,” tambahnya.

Dua pemain muda asli Banyuwangi turut diberi kesempatan bermain dan unjuk kemampuan. Keduanya yakni Faiz Amarta Surya dan Andika Dwi Putra. 

“Pemain yang tampil bagus akan kami beri peluang bergabung dalam tim utama,” tandas Syamsuddin.

Kemenangan telak ini memberi suntikan semangat bagi Persewangi. Dengan rotasi dan uji taktik yang diterapkan, tim berharap tampil kompetitif dan siap menghadapi tantangan di musim depan. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Muhammad Nurul Yaqin
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV