SUARA INDONESIA

Tuntaskan Masalah Aset, Pemkot Batu Jalin Kerjasama dengan Kejari

Mohammad Sodiq - 27 January 2021 | 16:01 - Dibaca 1.43k kali
Pemerintahan Tuntaskan Masalah Aset, Pemkot Batu Jalin Kerjasama dengan Kejari
Pemkot Batu dan Kejari Kota Batu melakukan penandatangan Nota Kesepakatan. (Foto: Diskominfo Kota Batu)

KOTA BATU - Pemerintah Kota (Pemkot) Batu dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Batu melakukan penandatangan Nota Kesepakatan dan Perjanjian Kerjasama di Balai Kota Among Tani, Rabu (27/01/21).

Isi dari penandatanganan tersebut adalah Pemkot Batu bersepakat menjalin kerja sama dengan Kejari Kota Batu dalam hal penanganan masalah Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (TUN). 

Penandatanganan kesepakatan dilakukan oleh Wali Kota Batu Dra Hj Dewanti Rumpoko bersama Kajari Kota Batu Dr Supriyanto disaksikan Wakil Wali Kota Batu Ir H Punjul Santoso dan Sekretaris Daerah Kota Batu Drs Zadim Efisiensi.

Kepala Bapenda Kota Batu, M. Chori, menjelaskan bahwa dengan MoU ini diharapkan aset Kota Batu yang besar bisa dioptimalkan sebaik-baiknya untuk masyarakat.

Selain itu, lanjut Chori, MoU tersebut bisa mengoptimalkan pembangunan dan peningkatan pertumbuhan ekonomi melalui jalur yang benar dan legal.

"Dengan kesepakatan ini diharapkan masyarakat dapat mengetahui bahwa pajak benar-benar dipertanggungjawabkan," ujar Chori.

Sementara, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko dalam sambutannya menjelaskan, Pemkot Batu dan Kejari Kota Batu akan melakukan koordinasi dan saling memberikan informasi untuk keperluan pemberian Bantuan Hukum, pertimbangan hukum, konsultasi hukum dan tindakan hukum lainnya.

Dewanti berharap dengan penandatangan itu, menjadikan kinerja dan kerjasama semakin baik. Ia juga berdoa agar kegiatan berjalan dengan lancar dan barokah.

"Semoga dapat memberikan jaminan keberhasilan dalam upaya penegakan hukum di Kota Batu," ujar Dewanti.

Sementara itu, Kajari Batu Supriyanto menjelaskan bahwa kegiatan itu sesuai dengan pesan Presiden RI yaitu membangun sinergi yang baik, dengan lebih mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami siap untuk membantu pemerintah dalam proses administrasi aset yang ada," ungkapnya sembari menambahkan bahwa penandatangan itu akan menciptakan iklim investasi yang baik ke depan.

Selain penandatanganan, diresmikan juga Tim Peningkatan Kepatuhan Pajak (TPKP) dengan menyematkan PIN ke anggota TPKP.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mohammad Sodiq
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024