SUARA INDONESIA

Kunjungan Sandiaga Salahuddin Uno Banyak Terima Keluhan UMKM

Syamsuri - 14 January 2023 | 23:01 - Dibaca 871 kali
Pemerintahan Kunjungan Sandiaga Salahuddin Uno Banyak Terima Keluhan UMKM
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno saat diwawancarai beberapa awak media ( Foto : Syamsuri/Suara Indonesia

SITUBONDO -Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno datang ke Kabupaten Situbondo dalam rangka kunjungan kerja Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Salah satu yang dituju yaitu Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi'iyah Sukorejo (P2S3)  dan Pengasuh PP wali Songo Minbaan-Panji- Situbondo, KHR. Moh. Kholil As'ad Syamsul Arifin. 

Selanjutnya, Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno selesai Ba'dah Mahrib melanjutkan kunjungannya ke Wisata Kampung Krapu yang ada di Desa Katakan Kecamatan Kendit dalam rangka menghadiri undangan para pelaku UMKM kerajinan tangan di Situbondo

" Tadi saya ini banyak menerima keluhan dari para pelaku UMKM di Situbondo terkait  masalah pemasaran, kemasan dan juga berkaitan dengan pelatihan yang harus betul betul dilakukan tepat sasaran, manfaat dan tepat waktu, " ungkapnya, Sabtu (13/1/2023) malam.

Menurutnya, ada permintaan yang kita eksekusi untuk kebutuhan mengenai produk produk ekonomi kreatif yang dikembangkan di Kabupaten Situbondo yaitu tentang kerajinan tangan. 

"Ini peluangnya sangat besar dalam penciptaan target ekspor sebesar 26, 5 miliar US dolar dan juga target penciptaan 4,4 juta 8 di tahun 2024," jelasnya. 

Dia menyampaikan, akan fokus berada di tengah tengah masyarakat untuk berjuang untuk memastikan solusi yang dibutuhkan ditengah ekonomi yang sekarang mulai menggeliat, tetapi masih banyak kendala dan tantangan.

"UMKM kita ini membutuhkan bantuan dalam rangka meningkatkan usahanya didalam menciptakan lapangan kerja seluas luasnya, "terangnya.

Terkait dengan label halal, tadi kami telah berkoordinasi dengan Wakil Bupati Situbondo, Hj. Khoironi dimana sertifikasi halal itu akan kita fasilitasi dan kita akan gratiskan terhadap pelaku UMKM. 

"ini nanti bentuknya koloborasi antara Pemerintah Pusat, Provinsi dan Pemerintah Kabupaten Situbondo, " pungkasnya. (Syam)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024