SUARA INDONESIA

Bupati Fauzi Komitmen Tingkatkan PAD dan Ciptakan Iklim Investasi Kondusif di Sumenep

Wildan Mukhlishah Sy - 17 March 2023 | 12:03 - Dibaca 1.25k kali
Pemerintahan Bupati Fauzi Komitmen Tingkatkan PAD dan Ciptakan Iklim Investasi Kondusif di Sumenep
Bupati Sumenep Achmad Fauzi. Foto: Istimewa

SUMENEP- Bupati Sumenep Achmad Fauzi, telah secara tegas mengutarakan komitmennya untuk terus berusaha maksimal dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) kepada masyarakat. 

Hal tersebut disampaikan, saat dirinya menghadiri Rapat Paripurna untuk memberikan jawaban atas Pandangan Umum (PU) fraksi-fraski Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, tentang tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda), Kamis (16/3/2023). 

Perlu diketahui, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep bersama DPRD setempat, tengah menggenjot pembahasan tiga Raperda, yakni Raperda Pajak dan Retribusi, Raperda Pengelolaan Limbah Domestik, serta Raperda atas Perubahan Perda tentang Susunan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Sumenep. 

Bupati mengatakan, melalui Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pajak dan Retribusi yang akan disusun nantinya, maka pemberian sumber penerimaan daerah diharapkan, dapat menciptakan alokasi sumber daya nasional yang efektif dan efisien berdasarkan kewenangan Pemkab Sumenep. 

Tak hanya itu, Fauzi juga menekankan bahwa pemerintah setempat memiliki keinginan kuat, untuk terus mendorong kemudahan berusaha, serta menciptakan iklim investasi yang kondusif bagi siapapun, khususnya masyarakat Sumenep. 

"Kami juga berkomitmen untuk menciptakan lapangan kerja yang luas bagi masyarakat Sumenep," ungkapnya, saat Rapat Paripurna, di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, Kamis (16/3/2023) kemarin. 

Menurutnya, dengan banyaknya lapangan kerja yang tercipta, maka secara otomatis akan menekan angka pengangguran yang ada di Sumenep. 

Selain itu, upaya Pemkab Sumenep, dalam memajukan sektor ekonomi, juga terus digalakkan melalui pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), yang digadang sebagai tulang punggung perekonomian masyarakat di kota berjuluk Bumi Sumekar tersebut. 

"Pemerintah tentunya akan mengupayakan untuk terus meningkatkan taraf perekonomian masyarakat kita," pungkasnya. 

 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV

Pemerintahan

View All
EDISI, 14 MARET 2024
14 March 2024 - 19:03
EDISI, 14 MARET 2024
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
12 February 2024 - 17:02
EDISI, 12 FEBRUARI 2024
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
11 February 2024 - 07:02
EDISI, 11 FEBRUARI 2024
EDISI, 09 JANUARI 2024
09 February 2024 - 17:02
EDISI, 09 JANUARI 2024
EDISI, 08 FEBRUARI 2024
08 February 2024 - 17:02
EDISI, 08 FEBRUARI 2024